Mohon tunggu...
Bambang Syairudin
Bambang Syairudin Mohon Tunggu... Dosen - (menjemput) yang meninggalkan

========================================== Bambang Syairudin (Bams), Dosen ITS ========================================== Kilas Balik 2023, Alhamdulillah PERINGKAT #1 dari ±4,7 Juta Akun Kompasiana ==========================================

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Di Purwakarta

21 Maret 2021   18:00 Diperbarui: 15 April 2021   21:50 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Ilustrasi merupakan dokumen karya pribadi (Karya Bambang Syairudin)

padahal baru kemarin lusa kujumpa kau di purwakarta

entah kenapa tibatiba begitu kuat rasa inginku ke sana

hanya untuk  menengok bola matamu  yang coklat itu

mungkin

karena di warna coklat indahmu itu ada sayu setiamu

ada tangisan rekaman penantianmu yang selalu

menyendiri

di sepanjang lengangnya 

desa desa purba sepurwakarta

antara sadang dan rawa emas, cemasmu mencemaskanku

mungkin

karena di bola mata coklatmu itu engkau jatuhkan  pilu  

dan ku hanya bisa mengulum  rasa  haruku

mungkin

karena engkau lihat cintaku  yang membuta warna

membabibuta tan hiraukan kanan kiri dunia

mungkin

karena  cinta kita memang  seremang 

traffic light yang separuh nyala

meski berwarna juga percuma jika bukan 

dari mata mu yang nyala  

atau

mungkin

cinta memang itu indahnya 

karena

tan warna dan 

tan sarat apa apa

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun