Pendidikan Anak Usia Dini adalah proses pendidikan dan pengasuhan yang ditujukan kepada anak usia 0-6 tahun atau 0-8 tahun untuk menyiapkan diri anak menuju sekolah dasar atau pendidikan lanjutan. Di usia ini anak itu ada pada masa emas mereka atau golden age yang dimana anak akan lebih cepat menyerap informasi yang diberikan oleh orang lain. Maka dari itu, kita sebagai orang dewasa perlu untuk mengawasi dan mendampingi anak-anak dalam proses belajar mereka. Di pendidikan anak usia dini bukan hanya soal membaca, menghitung, dan menulis saja. Tetapi mereka juga dibentuk karakternya melalui pendidikan kewarganegaraan.
      Pendidikan kewarganegaraan ini sangat penting di dalam proses pembentukan karakter Anak Usia Dini. Karena kalau tidak dibentuk sejak kecil mereka akan sulit untuk menjadi pribadi yang taat dengan aturan. Mereka akan diajarkan disiplin, seperti belajar bangun pagi, diajarkan antri di kegiatan apapun. Anak juga akan dibiasakan untuk taat pada aturan, seperti merapihkan kembali mainan setelah mereka selesai atau tidak diperbolehkan berlarian di dalam kelas. Selain itu, mereka juga diajarkan untuk selalu menghargai perbedaan dan bersosialisasi melalui kegiatan bermain dengan teman yang berbeda suku, ras, maupun agama. Tentunya sebagai warga negara Indonesia mereka dikenalkan dengan warna bendera negaranya, dikenalkan dengan lagu Indonesia Raya,dan dikenalkan dengan sila sila Pancasila.
      Pembentukan karakter yang baik tak luput dari pendampingan guru dan orang tua. Dimana guru sebagai contoh di sekolah dan orang tua sebagai pendamping dirumah agar konsisten. Dengan begitu mereka akan menjadi pribadi yang baik, disiplin, berani, dan dapat menghargai perbedaan. Anak anak yang dari kecil sudah diajarkan dan dibiasakan dengan sikap sikap tersebut disaat dewasa akan menjadi pribadi yang bisa menjadi panutan bagi orang lain. Mereka yang tidak dibentuk karakter ini sedari kecil cenderung akan menjadi anak yang malas, biasanya lebih individualisme, bahkan bisa menimbulkan kenakalan remaja.
      Maka dari itu, Pendidikan kewarganegaraan bagi Pendidikan Anak Usia Dini sangat penting dan tidak boleh terlewatkan karena itu akan berakibat fatal. Membentuk karakter yang baik tidak bisa langsung jadi, perlu adanya pembiasaan sedari kecil dan juga secara bertahap. Bantuan pendampingan oleh orang tua sangat berpengaruh bagi pembentukan karakter anak karena hanya orang tua yang paham bagaimana sifat anak mereka sehingga akan lebih tau cara yang sebaiknya dilakukan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI