Mohon tunggu...
Aula Oktadina
Aula Oktadina Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UMM Berikan Sosialisasi dan Starter Pack "New Normal"

13 November 2020   19:54 Diperbarui: 13 November 2020   19:57 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa UMM yang sedang melakukan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) di Desa Bangelan, melakukan sosialisasi dan membagikan starter pack "New Normal" kepada warga . Sosialisasi ini dilakukan untuk menginformasikan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan diri di masa pandemi ini. Kegiatan tersebut dilakukan oleh mahasiswa UMM kepada kelompok ibu-ibu pengajian.

Sosialisasi ini memberikan edukasi tentang pelaksanakan program pemerintah yaitu 4 M. diantaranya yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan Menghindari Kerumunan. 

Mahasiswa UMM mengedukasi warga bagaimana cara memakai masker sesuai standart yang telah dianjurkan oleh pemerintah, serta tidak lupa memberi tahu cara cuci tangan yang benar menurut WHO (World Health Organization), dan juga mengingatkan warga untuk tetap menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

Di era new normal ini, setiap orang harus memberikan perlindungan diri agar terhindar dari virus yang ada di sekeliling. Oleh karena itu, Mahasiswa UMM juga memberikan starter pack "New Normal" kepada Ibu-Ibu dipengajian. Stater pack yang diberikan berisi Hand Soap atau sabun cuci tangan beserta paper soap, vitamin c untuk menjaga daya tahan tubuh serta memberikan masker kain. 

Dengan memberikan starter pack tersebut tujuannya yakni untuk membiasakan warga agar lebih peduli terhadap kebersihan diri dan kesehatan. Mengingat pandemi yang terjadi saat ini mengharuskan setiap orang untuk lebih berjaga-jaga terhadap kebersihan diri dan kesehatan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun