Mohon tunggu...
Hasto Suprayogo
Hasto Suprayogo Mohon Tunggu... Konsultan - Hasto Suprayogo

Indonesian creative designer & digital marketing consultant | astayoga@gmail.com | http://www.hastosuprayogo.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Kecelakaan Helikopter Militer Pakistan Tewaskan Istri Dubes Indonesia, Netizen Berduka

8 Mei 2015   20:43 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:14 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Istri Dubes Indonesia tewas dalam kecelakaan helikopter di Pakistan - sumber foto: Istimewa

[caption id="" align="aligncenter" width="540" caption="Kecelakaan helikopter Pakistan tewaskan istri Dubes Indonesia – sumber foto: Istimewa"][/caption] Kabar duka datang dari Pakistan. Hari ini, Jumat 8 Mei 2015, sebuah helikopter militer Pakistan yang membawa rombongan rombongan diplomat asing jatuh setelah diduga ditembak militan Taliban di wilayah Gilgit- Baltistan Pakistan utara saat akan mengunjungi peluncuran proyek wisata resor ski Naltar milik pemerintah. Helikopter tersebut jatuh terbakar dan menimpa sebuah sekolah yang dibangun militer di wilayah tersebut. Jatuhnya helikopter MI-17 ini menewaskan istri Duta Besar Indonesia untuk Pakistan, Hery Listyawati. Korban jiwa lainnya termasuk Dubes Norwegia Leif Larsen, Dubes Filipina Domingo Lucenario Jr dan istri Dubes Malaysia serta dua orang pilot helikopter tersebut. Sementara, Dubes Indonesia untuk Pakistan Burhan Muhamad dikabarkan selamat meskipun mengalami luka dan saat ini tengah dirawat di rumah sakit di ibukota Islamabad. Menurut kabar, helikopter naas yang ditembak jatuh tersebut membawa 11 diplomat asing serta 6 warga Pakistan. Taliban mengklaim pihaknya menembak jatuh helikopter menggunakan peluncur misil anti pesawat terbang. Pihak Taliban sebenarnya menargetkan Perdana Menteri (PM) Pakistan Nawaz Sharif yang berada di pesawat lain, Namun, klaim tersebut dibantah atase militer Kedutaan Besar Pakistan untuk Indonesia, Kolonel Muhammad Said Sidik yang menyebut jatuhnya helikopter bukan karena ditembak Taliban. Pihak pemerintah Pakistan masih menyelidiki peristiwa naas ini. Sementara Menteri Pertahanan Pakistan Khawaja Asif menyebut jatuhnya helikopter tersebut murni kecelakaan. Bagaimana publik, khususnya netizen menanggapi kabar tewasnya istri Dubes Indonesia di Pakistan karena kecelakaan helikopter ini? Berikut redaksi Eveline merangkumnya untuk Anda. Pemantauan dilakukan terhadap perbincangan di media sosial Indonesia, khususnya Twitter selama periode 8 Mei 2015. Hingga berita ini diturunkan pada pukul 19:30 WIB terdapat 6.377 tweet yang membicarakan kecelakan helikopter yang menewaskan istri Dubes Indonesia untuk Pakistan. Sebanyak 5.964 tweet menyatakan rasa duka dan ucapan bela sungkawa atas tewasnya Hery Listyawati tersebut. Sementara, pernyataan turut berduka dari Perdana Menteri Pakistan Nawaz Sharif mendapat respon dari netizen sebanyak 3.171 tweet. Sedangkan kabar selamatnya Dubes Indonesia untuk Pakistan disebut oleh netizen sebanyak 318 tweet. Terkait klaim Taliban sebagai pihak yang bertanggungjawab atas jatuhnya helikopter militer Pakistan tersebut, netizen mencuitkan 881 tweet. Sementara bantahan dari pihak pemerintah Pakistan atas klaim Taliban ini mendapat respon netizen lewat 247 tweet. Segenap redaksi Eveline menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya istri Dubes Indonesia, semoga arwah beliau mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. *** sumber: http://eveline.co.id/fokus-persepsi/kecelakaan-helikopter-militer-pakistan-tewaskan-istri-dubes-indonesia-netizen-berduka/


Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun