Mohon tunggu...
Aris W
Aris W Mohon Tunggu... Tentara - loow profile

Jadilah Manusia Yang Mampu Mengoreksi Kesalahan Diri

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ketua Persit Beserta Pengurus Cabang XXXVII Dim Demak Menerima Penghargaan dari Danrem 073/Makutarama

14 Maret 2018   10:51 Diperbarui: 14 Maret 2018   10:57 584
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salatiga  - Menumbuhkan rasa kebersamaan seluruh anggota suatu organisasi harus setiap saat dilakukan agar tercipta kinerja yang sehat dan harmonis.Persit sebagai organisasi istri Prajurit yang bernaung dibawah koorcab Rem 073/Makutarama  wilayahnya sangat luas.

Di mulai dari Kodim 0714/Salatiga,0715/Kendal,0716/Demak,0717/Purwodadi,0718/Pati 0719/Jepara,0720/Rembang,0721/Blora,0722/Kudus dan Yonif 410/Alugoro diantara mereka ada yang belum pernah bertemu bagaimana akan bekerja sama dan saling mendukung kenal pun tidak maka pada Selasa 12 Maret 2018 bertempat di Aula Makorem 073/Makutarama dilaksanakan pertemuan gabungan anggota Persit KCK sejajaran Koorcab Rem 073 PD IV/Diponegora

Pada kesempatan tersebut ibu Ketua Persit Ny Joni Pardede menyampaikan Agar selalu meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan menjalankan ibadah sesuai dengan kepercayaan dan agama masing-masing.

dokumen pribadi
dokumen pribadi
Agar selalu menjaga kehormatan diri, keluarga dan organisasi dengan selalu memperhatikan norma-norma agama dan adat istiadat dimanapun berada.Menjalankan fungsi dan peran baik sebagai ibu rumah tangga.Bina keluarga dengan baik, manfaatkan medsos dengan cerdas dan hindari narkoba karena tidak ada manfaatnya sedikitpun bagi kita.

Pertemuan gabungan ini dalam rangka mempererat hubungan antar anggota organisasi Persit sehingga akan tumbuh rasa kebersamaan sehingga tercipta kinerja yang sehat dan harmonis.

dokumen pribadi
dokumen pribadi
Pada kesempatan itu juga  Danrem 073/Makutarama berkesempatan memberikan pengarahan tentang Netralitas Prajurit Dan Peranan Istri Prajurit Dalam Mendukung Tugas Suami kepada Persit Kartika Chandra Kirana Cabang Se Koorcab Rem 073 PD IV/Diponegoro.

Dalam pengarahanya Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Inf Joni Pardede S.Sos., M.M. menyampaikan pada tahun 2018 ini adalah tahun politik dan pesta demokrasi dalam rangka pemilihan kepala daerah, sikap netral harus kita kedepankan, tidak Berpihak, Tidak Ikut Atau Tidak Membantu Salah Satu Pihak, tidak Melibatkan diri Pada Kegiatan Politik Praktis.

Lebih lanjut Danrem 073/Makutarama juga menjelaskan kepada ibu persit bahwa Prajurit yang akan ikuti pemilu dan pilkada harus membuat pernyataan mengundurkan diri dari dinas aktif (pensiun) sebagai tahap pelaksanaan pemilu dan pilkada.

TNI juga Harus mengamankan Penyelenggaraaan Pemilu Dan Pilkada Sesuai Dengan Tugas Dan Fungsi Bantuan TNI kepada Polri, tidak Memihak Dan Memberikan Dukungan Kepada Salah Satu Kontestan Pemilu dan Pilkada. Satuan, fasilitas TNI tidak dilibatkan pada rangkaian Kegiatan Pemilu dan Pilkada dalam Bentuk Apapun diluar Tugas Dan Fungsi TNI. Prajurit Tidak Menggunakan Hak Memilih dan Dipilih baik dalam Pemilu Maupun Pilkada.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun