Mohon tunggu...
Aris Armunanto
Aris Armunanto Mohon Tunggu... Lainnya - Penghobi jalan pagi.

Hati yang gembira adalah obat yang manjur,...(Amsal 17:22).

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Serunya Pendakian Gunung Ungaran Lintas Jalur: Mawar - Kebun Teh Medini

1 Mei 2024   20:14 Diperbarui: 2 Mei 2024   06:43 494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam perjalanan turun, saya berhenti sejenak tak jauh dari puncak Tugu Raiders untuk menikmati bekal makan siangku yang dibawakan istri, terdiri dari nasi putih dengan lauk semur daging ayam, ampela ati dan telur. Sengaja saya tak mau dikasih sayur karena sudah membawa jeruk dan pisang.

Makan di puncak gunung sambil duduk di atas batu besar bisa merasakan sensasi yang berbeda. Sungguh menyenangkan. Makanan jadi terasa lebih nikmat. Kabut yang masih ada memberikan hawa yang sejuk. Sesekali menengok ke belakang melihat Puncak Tugu Raiders. Terlihat ada dua orang pendaki disana.

Makan siang di atas gunung (dokumentasi pribadi)
Makan siang di atas gunung (dokumentasi pribadi)

Setelah istirahat makan siang, tubuh terasa segar kembali. Energi yang hilang tergantikan oleh makanan dan minuman yang saya konsumsi. Lalu saya melanjutkan perjalanan turun, kali ini melewati Puncak Tanggulangin. Sehingga secara keseluruhan bisa menggapai 4 puncak Gunung Ungaran via Mawar; yaitu Puncak View, Puncak Batu, Puncak Tugu Raiders dan Puncak Tanggulangin.

Ketika turun saya bertemu dengan dua pendaki wanita dari Yogyakarya yang didampingi seorang guide dari basecamp. Terima kasih ya Mbak sudah membantu mem-fotokan saya. 

Singkat cerita, saya sudah berada di Pos 4. Dari sini saya kembali ke basecamp akan lintas jalur melalui Dusun Candi Promasan dan Kebun Teh Medini. Treknya berada di sebelah kiri pos tersebut.


Pos 4 Bukak'an (dokumentasi pribadi)
Pos 4 Bukak'an (dokumentasi pribadi)

Menurut seorang guide dari basecamp yang saya jumpai sebelumnya, jalur ini dulunya adalah jalur lama pendakian Gunung Ungaran via Mawar. Masih ada tanda petunjuk arahnya. Namun treknya sudah jarang sekali dilalui dan juga tidak dirawat jadi sudah mulai tertutup oleh tanaman.

Sampai akhirnya saya tiba di suatu percabangan; ke kanan ke puncak, sedangkan ke kiri ke Dusun Candi Promasan. Disini ada pohon tumbang, dan pos pendakian yang sudah roboh. Sedangkan papan petunjuk arahnya warnanya sudah kusam walaupun masih bisa terbaca dengan jelas.

(Dokumentasi pribadi) 
(Dokumentasi pribadi) 

Kemudian saya menuruni jalan tanah setapak menuju ke Dusun Candi Promasan. Sepanjang trek sering dijumpai pohon tumbang. Ada yang besar dan kecil. Terkadang saya harus menundukkan badan  untuk melewatinya. Tidak saya jumpai seorangpun disini. Suasananya sepi sekali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun