Mohon tunggu...
Anita Farahiya
Anita Farahiya Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Belajar Efektif dengan Suasana yang Menyenangkan

21 September 2017   20:17 Diperbarui: 21 September 2017   20:48 1426
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kita pasti sering mendengar keluhan anak tentang belajar di sekolah dengan suasana yang monoton dan begitu begitu saja. Semua itu akan membuat anak jenuh, malas untuk bersekolah dan merasa pikiran capek saat disekolah. Atau keluhan keluhan yang berdampak pada mutu anak disekolah. 

Tugas dari calon pendidik adalah mengubah pikiran anak dengan pikiran yang positif seperti bahwa belajar disekolah tidak membuat jenuh, menyenangkan dan tidak merasa capek. Salah satu solusinya adalah dengan mengubah suasana kelas menjadi suasana yang menyenangkan. Kenapa harus seperti itu ?  karena kita tahu dengan suasana yang menyenangkan saraf otak kita bekerja dengan maksimal dan membentuk energi yang positif untuk tubuh kita sehingga kita merasa gembira,senang dan tanpa beban. Setelah mempunyai energi positif dalam tubuh materi materi yang disampaikan oleh pengajar akan lebih mudah tertangkap. Selain itu dengan belajar yang menyenangkan juga dapat memfokuskan anak pada materi yang kita sampaikan. Dengan begitu Siswa juga tidak merasa tertekan  bersekolah bahkan mereka selalu menanti nantikan waktu bersekolah.

 Cara yang paling tepat untuk mengubah suasana kelas itu adalah dengan kita menciptakan suasana yang sebegitu menarik mungkin sehingga anak anak berantusias untuk mengikuti pembelajaran yang kita buat. Cara yang pas untuk referensi bagaimana suasana kelas  yang menyenangkan adalah :

1.  Menyanyi.

download-59c3c1f2298f3930c2683ca4.jpg
download-59c3c1f2298f3930c2683ca4.jpg
 Tentu anak bosan jika harus selalu mendengarkan saja materi materi yang diajarkan. Sesekali ajaklah mereka bernyanyi tapi bernyanyi yang masih ada sangkutpautnya dengan pelajaran yang pengajar berikan. Contohnya dengan menyisipkan materi pada lagu lagu tersebut.

Dengan cara seperti ini akan membuat anak lebih semangat dan berantusias untuk mengikuti pelajaran yang kita berikan. Dan secara tidak langsung materi materi tersebut akan lebih mudah diingat.Cara seperti ini sudah banyak yang menerapkannya disekitar kita. Dan itu menjadi salah satu cara yang ampuh untuk menghilangkan kepenatan dalam kelas untuk mengubah suasana kelas menjadi menyenangkan.

2. Melakukan kegiatan di luar kelas (outdoor).  

ggggg-59c3c2707a70f10a442c34e2.jpg
ggggg-59c3c2707a70f10a442c34e2.jpg
Untuk menjadikan suasana kelass itu menjadi menyenangkan ajaklah anak anak bermain tapi juga dengan belajar. Contohnya adalah mengajak bermain dan belajar diluar kelas. Manfaat belajar diluar kelas adalah salah satunya mengenalkan anak kepada alam dengan cara belajar. Cara ini dapat membantu anak lebih memahami lingkunga alam yang ada di sekitarnya, juga dapat melatih keberanian anak saat berada di luar dan membantu untuk berkomunikasi dengan orang lain.

3. Menggambar.

images-59c3c2bb298f3935b47c4772.jpg
images-59c3c2bb298f3935b47c4772.jpg
Cara seperti ini yang paling sering dilakukan oleh anak-anak. Mereka lebih menyukai mengungkapkan perasaannya dengan menggambar daripada dengan tulisan. Sebagai pengajar hendaknya kita memfasilitassi anak untuk belajar dengan menggambar karena itu yang membuat anak nyaman dalam melakukan proses pembelajaran.                                                                                                               

Buatlah anak nyaman saat melakukan proses pembelajaran karena dengan kenyaman itu akan membuahkan hasil yang maksimal. Pengajar hendaknya bisa memfasilitassi dan megarahkan kedepan yang lebih baik.Buatlah anak anak disekitar kita menjadi anak yang mempunyai semangat yang tinggi dan menjadi anak anak yang mempunyai kreatif dan inovatif yang tinggi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun