Mohon tunggu...
Anisa Fitria Sajidah
Anisa Fitria Sajidah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa FEB Universitas Jenderal Soedirman

Jurusan Manajemen Nim C1B018022

Selanjutnya

Tutup

Money

Meningkatnya Bisnis E-Commerce di Masa Pandemi Covid-19

23 Oktober 2020   15:08 Diperbarui: 23 Oktober 2020   15:18 2790
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia berdampak pada pertumbuhan E-Commerce yang cukup signifikan. Kebijakan pemerintah tentang adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan rasa khawatir masyarakat terhadap resiko tertular penyebaran virus Covid-19 membuat transaksi secara online menjadi lebih banyak diminati. E-commerce menjadi pilihan yang tepat dalam memenuhi kebutuhan hidup secara digital. Pandemi telah memaksa pelaku usaha untuk mengubah strateginya demi bertahan, salah satunya melalui peralihan ke media digital. Perilaku berbelanja secara online sudah menjadi kebiasaan banyak orang terutama di tengah kondisi Pandemi saat ini.

Pandemi Covid-19 mengakibatkan perubahan perilaku dalam memenuhi kebutuhan hidup dan menjalankan aktivitasnya. Serta merubah gaya hidup menjadi social distancing, physical distancing, dan work from home. Perubahan ini dapat dimanfaatkan sebagai peluang dan ide bisnis di masa pandemi seperti saat ini. Pertumbuhan pemesanan E-Commerce yang semakin pesat terjadi pada bulan Maret 2020 tepatnya pada awal virus covid-19 menyebar di Indonesia. Peningkatan penggunaan E-commerce ini terjadi karena sekitar 90 persen pengguna internet di Indonesia pernah melakukan transaksi atau belanja secara online.

Saat ini banyak platform E-commerce besar di Indonesia seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Lazada, Blibi, dan lainnya. Dengan adanya beragam platform E-Commerce yang tersedia maka akan mempermudah dan memperluas peluang pemasaran digital di Indonesia. Jual beli online atau pasar E-Commerce terus mengalami peningkatan di Indonesia. Di mana Indonesia saat ini menduduki peringkat pertama negara pertumbuhan E-Commerce tertinggi di Asia. Dengan kondisi seperti ini menunjukkan bahwa peluang bisnis melalui media digital memiliki nilai ekonomi tinggi, sehingga dapat dimanfaatkan oleh para pelaku bisnis khususnya untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memajukan usahanya.

Sebelum masa pandemi, E-commerce hanya sebuah pilihan karena konsumen masih mudah untuk berbelanja secara langsung, namun saat ini penting sekali bagi pelaku usaha untuk menjual produknya melalui platform E-Commerce supaya dapat mempertahankan bisnisnya. Penjualan secara online dapat dijadikan sebagai peluang bisnis di masa pandemi karena dilihat dari perkembangan E-Commerce yang semakin pesat dan market penjualan luas yang dapat mencakup seluruh wilayah di Indonesia bahkan mancanegara.

Indonesia mempunyai potensi ekonomi digital yang sangat besar. Hal ini didukung karena jumlah penduduk Indonesia tertinggi keempat di dunia serta struktur demografi Indonesia yang didominasi oleh generasi milenial yang mengerti tentang dunia digital. Selain itu, kemudahan berbisnis online sangat mudah dijalankan karena hanya dengan menggunakan modal gadget dan koneksi internet yang memadai. 

Pesatnya pertumbuhan penjulan online membuat pelaku usaha berlomba-lomba untuk bersaing dengan brand lainnya. Untuk dapat bersaing dengan brand lainnya, pelaku usaha harus bisa memahami kebutuhan konsumen dan perilaku pasar yang sedang terjadi saat ini. Hal ini dapat membantu pelaku usaha untuk mengembangkan produknya, mengelola bisnisnya serta memaksimalkan penjualannya.

Penjualan melalui platform E-Commerce akan memberikan manfaat untuk jangka panjang karena konsumen akan terbiasa berbelanja secara online. Jadi, potensi serta peluang dari pasar E-Commerce di Indonesia sangat besar sekali dan alangkah baiknya kalau kita dapat memanfaatkannya secara maksimal.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun