Mohon tunggu...
Andrico Rafly Fadjarianto
Andrico Rafly Fadjarianto Mohon Tunggu... Lainnya - Freelance Article Writer at Posciety

Tempat mencurahkan isi pikiran dan opini ke dalam tulisan

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

3 Rekomendasi Anime Underrated Bertema Persahabatan

31 Agustus 2020   18:00 Diperbarui: 31 Agustus 2020   19:30 1408
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(IMDB)
(IMDB)

Anime kono oto tomare adalah anime yang dirilis pada tahun 2019 dan memiliki dua season. Anime ini menceritakan perjuangan Takezo Kurata yang merupakan satu-satu anggota klub musik koto di  SMA Tokise yang tersisa, karena anggota lainnya sudah lulus SMA berusaha untuk mencari anggota baru agar klub musik koto di SMA Tokise tidak ditutup. 

Singkat cerita, Kurata pun menemukan enam anggota baru yang memiliki latar belakang yang berbeda-beda, mereka adalah Kudo Chika siswa yang terkanal berandal, Hozuki Satowa seorang mantan pemain junior koto yang sangat mahir, Adachi Saneyasu, Sakai Michitaka, Mizuhara Kota siswa yang berandal sama seperti Chika, dan Kurusu Hiro teman sekelas Kurata yang awalnya hanya ingin mengerjai klub Koto ini.

Sebagai pemimpin, Kurata harus menyatukan seluruh anggota klub agar bisa menciptakan harmonisasi dalam bermain koto. Dalam perjuangan mereka menembus kejuaraan nasional, mereka pun lambat laun menjadi sahabat saling menolong satu sama lain, saling pengertian, dan saling percaya. Dengan kekuatan tersebut mereka pun tumbuh menjadi klub koto yang kuat. 

Melalui cerita ini saya katakan sangat relate dengan persahabatan masa SMA atau kuliah, dimana kita yang tadinya tidak mengenal teman sekelas kita bisa sampai akhirnya menjadi sahabat karena terus bersama. Hal ini yang membuat saya menyebut anime ini termasuk kedalam anime underrated yang bertema persahabatan.

3. Kaze Ga Tsuyoku


(IMDB)
(IMDB)

Anime kaze ga tsuyoku adalah anime yang dirilis pada tahun 2018. Anime ini menceritakan perjuangan klub lari Universitas Kansei yang berpartisipasi dalam kejuaraan lari Hakone Ekiden. Terbentuknya klub lari ini adalah rencana Haiji Kiyose yang menyediakan asrama gratis bagi beberapa mahasiswa Universitas Kansei yang mereka tidak mengetahui bahwa mereka akan mengikuti perlombaan lari. 

Ketika mengetahui bahwa mereka akan diikutsertakan dalam perlombaan lari banyak dari mereka yang menolak, namun pada akhirnya atas bujukan dan kerja keras Kiyose mereka pun akhirnya mengikuti perlombaan lari tersebut. Mereka semua berasal dari latar belakang yang berbada dan banyak diantaranya yang tidak memiliki kemampuan dalam berlari, namun Kiyose terus memberikan latihan kepada mereka hingga akhirnya mereka bisa.

Dalam anime ini kita bisa melihat bagaimana persahabatan diantara mereka, yang awalnya mereka hanya memetingkan diri sendiri menjadi memetingkan bersama, saling menolong, dan saling pengertian. Dengan alur cerita yang menarik from zero to hero, membuat saya merekomendasikan anime ini kedalam anime underrated bertema persahabatan.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun