Mohon tunggu...
andika
andika Mohon Tunggu... Administrasi - Pria biasa

hanya orang biasa, bukan siapa siapa juga\r\n

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Jumatan di Lapas Sukamiskin

3 September 2017   11:51 Diperbarui: 3 September 2017   12:36 1232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: news.detik.com

Sebulan yang lalu awal Agustus 2017, tepatnya Jum'at tanggal 4 Agustus 2017,  saya sempatkan untuk tengok Sohib di Lapas Sukamiskin Bandung.

Disaat jumpa teman itu saya melihat dengan jelas dan bahkan sholat berjamaah bersama yaitu Sholat Jum'at dan Sholat Ashar dengan banyak penghuni lapas.

Saya memang melihat dan berjumpa dengan banyak penghuni Lapas Sukamiskin, bukan hanya sohib yg saya kunjungi hari itu saja, banyak orang orang top yg selama ini selalu dibicarakan dan sliweran di media, bahkan saya baru pertama kali melihat orang orang itu di dunia nyata, banyak.. oh, saya berdo'a ya Allah jauhkan dan lindungi aku supaya tidak menjadi penghuni lapas ini juga. Ya Allah... Aamin.

Saat saya lewat bolak balik menuju masjid di lapas itu untuk menunaikan sholat, saya menjumpai  prasasti terpatri di tembok, prasasti itu ditanda tanda tangani oleh Menhukum dan HAM saat itu...haaaaa .

Prasasti pembukaan Koperasi Lapas Sukamiskin.

Saat saya ceritakan hal itu kepada sohib yg saya kunjungi, dan saya bilang jika ada kemungkinan penanda tangan prasasti itu juga nantinya akan masuk Lapas Sukamiskin, sohib saya yg dulunya boss itu mengatakan, iya lapas ini memang aneh, tapi nyata.

Katanya sohib saya itu, coba nanti balik dari sini lewat pintu sebelah kiri, disana sohibku akan  berjumpa juga dengan prasasti yg menceritakan jika orang belanda penyandang dana pembangunan lapas ini pada waktu jaman Belanda dulu dan pelaksana proyeknya yg orang cina, akhirnya kedua orang itu juga masuk lapas Sukamiskin ini.

Saya memang tidak menanyakan lagi kenapa keduanya bisa jadi penghuni lapas itu, karena kunjungan saya sudah terlalu lama. Saya masuk pkl 11 pagi sedangkan saat itu sdh lewat pkl 16 sore. Saya pamit karena mungkin sohib saya akan istirahat dan kegiatan untuk pembinaan penghuni sudah tampak mulai ditata untuk segera di mulai.

Ini sekedar catatan pagi di hari libur akhir pekan.

Salam Idul Adha dari Jakarta

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun