Mohon tunggu...
Amril Taufik Gobel
Amril Taufik Gobel Mohon Tunggu... Insinyur - Smiling Blogger, Restless Father, Lovely Husband and George Clooney wannabe :) See my Blog: http://daengbattala.com

Amril Taufik Gobel lahir di Makassar, 9 April 1970 dan lulusan Fakultas Teknik Jurusan Mesin UNHAS Angkatan 1989. Saat mahasiswa, pernah menjabat sebagai Redaktur Pelaksana Penerbitan Kampus Identitas (1992-1993) dan pendiri sekaligus Pemimpin Redaksi Surat Kabar Mahasiswa Fakultas Teknik UNHAS "Channel 9" (1991-1992). Seusai diwisuda tahun 1994, ia merantau ke Jakarta. Saat ini bekerja sebagai Direktur Eksekutif PT KPM Oil & Gas, Jakarta dan berdomisili di Cikarang. Ayah 2 anak ini juga mengelola blog pribadinya di www.daengbattala.com (pernah memenangkan blog favorit kategori Bahasa Indonesia dalam Lomba Blog International yang diadakan oleh The Bobs pada tahun 2010) serta menjabat sebagai Vice President Asean Blogger Chapter Indonesia sejak 2011. Telah menghasilkan 3 buku dari aktifitasnya ngeblog dan 2 diantaranya diterbitkan secara self publishing lewat www.nulisbuku.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Menikmati Arung Jeram Arus Liar Sungai Citarik

2 Mei 2011   05:33 Diperbarui: 26 Juni 2015   06:10 3403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kami dengan bersemangat mendayung perahu dan melampaui 2 perahu kawan-kawan kami yang berangkat lebih dulu. Dasar usil, Yaman menggunakan dayungnya untuk menyiram perahu kawan-kawan disamping kami. Tak ayal basahlah mereka. Kami semua tertawa lepas. Sungguh aksi ini cukup mengurai ketegangan kami. Dan "aksi" balasan pun mereka lakukan. Giliran kami yang basah. "Kapan lagi nih kita nyiram pak Murray," gurau Yaman sambil tertawa.

Didepan kami jeram besar menghadang. Saya deg-deg-an. Perahu meluncur melewati jeram tersebut, sempat terombang-ambing sejenak. lalu stabil kembali. Tapi tak lama, didepan jeram yang curam muncul kembali. Dengan keras Nasir memberi aba-aba untuk bersiap. Kami pun meluncur turun dengan deras. Yaman berteriak kencang. Pak Bintang berseru: Mantaap!!. Saya dan pak Miko masih tegang.

Perjalanan rafting kami semakin seru dan menyenangkan. Meski memacu adrenalin namun lama kelamaan saya mulai menikmati alunan gelombang arus sungai citarik yang menyeret perahu karet kami, terombang-ambing, dan yang lucunya, karena body kami montok-montok lebih sering nyangkut di batu. Apa boleh buat, bila ini terjadi, kami mesti geser kiri atau geser kanan atau malah bergoyang-goyang agar perahu bergeser kembali mengikuti arus air.

Ada beberapa kawan yang tercebur di Air seperti Yaman, Pak Shoerya dan Aziz. Namun semuanya dapat naik kembali ke perahu melanjutkan perjalanan yang berjarak 9 km itu. Sepanjang rafting, kami didampingi tim penyelamat yang terdiri dari 3 orang kru Arus Liar yang selalu sigap membantu bila ada masalah. Kami sempat beristirahat satu kali (tepatnya ditempat kami berganti baju sebelumnya), untuk minum dan kemudian melanjutkan perjalanan. "Perjalanan kita berikutnya lebih ekstrim dan menantang lho. Jeramnya curam dan pasti seru dari sebelumnya," kata Nasir pada kami saat beristirahat. Dan memang betul, di paruh kedua perjalanan, jeramnya memang lebih membangkitkan ketegangan. Perahu karet kami menabrak batu besar dan hampir saja terbalik. Untunglah berkat kekompakan kami semua, serta tentu saja kelihaian Nasir yang berada dibelakang membuat kami selamat melewati tantangan itu.

Di jeram bernama Zig-Zag, lagi-lagi perahu kami hampir saja terbalik. Lokasi jeram tersebut memang sangat "menyeramkan" tapi justru sangat menantang buat kami untuk diarungi. Arus air yang melewatinya berpola zig-zag melewati batu-batu. Kami mesti pandai-pandai mengendalikan perahu, mengikuti arus air yang mengalir deras. Kekompakan tim benar-benar dibutuhkan serta tentu saja patuh mengikuti aba-aba Nasir dibelakang kami. Alhamdulillah, kami berhasil melewati tantangan mengarungi Sungai Citarik yang benar-benar ber-"arus liar" itu. Tiba di akhir perjalanan, rasa puas dan senang tergambar di wajah kami semua. Disana kami disuguhi kelapa muda segar untuk menghilangkan dahaga. Sungguh sebuah hidangan yang pas setelah letih ber-rafting ria ditengah cuaca yang panas terik.Setelah itu kami kembali ke tempat kami berganti baju sebelumnya dengan menumpang mobil pick-up bak terbuka seperti yang kami tumpangi ke tempat memulai rafting sebelumnya. Cukup jauh juga perjalanan balik, kurang lebih 4 km dengan jalan berliku dan menanjak. Setelah mandi dan berganti baju kering, kami menikmati makan siang ala Sunda yang disiapkan oleh penyelenggara (Arus Liar). Nikmat betul rasanya menyantap hidangan ayam bakar, sayur asem, karedok, ikan asin dan krupuk. Seusai makan, pukul 14.00 siang kami beranjak pulang. Perjalanan kembali tampaknya tak semulus saat berangkat. Beberapa kali kami menemui kemacetan parah di sepanjang jalur Cicurug dan Lido.

Sekitar pukul 16.30 sore, kami mampir makan malam dan beristirahat di Desa Sawah. Dengan suasana pedesaan yang asri dan sejuk, kami dimanjakan dengan hidangan makanan yang lezat disebuah "saung" besar secara lesehan. Hujan gerimis mengguyur kawasan tersebut semakin memancing rasa lapar. Tak ayal Gurame Goreng Asem Manis, Sayur Asem, Gurame Bakar, Ayam Goreng dan terakhir ada pisang goreng, langsung licin tandas disantap oleh kami. Dalam perjalanan pulang kembali ke Jakarta, Mr.Murray Lumsden berpidato didalam bis menyatakan kepuasan dan terimakasih atas kekompakan kami semua dalam pelaksanaan acara hari ini. "Saya berharap sepulang dari acara ini ikatan persaudaraan antara kita semakin kuat, terutama dalam melaksanakan tugas-tugas kantor, kita semakin bersemangat dan saling mendukung. Kita juga akan semakin "fresh" setelah menikmati masa liburan di Arung Jeram Arus Liar Sungai Citarik. Sukses untuk kita semua!" kata Mr.Murray dengan sorot mata berbinar dan tepuk tangan kami semua. Kami akhirnya tiba di kantor pukul 20.30 malam dengan kesan indah yang sangat mendalam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun