Lihat ke Halaman Asli

Septian Hernawan

Lawan pendapat adalah kawan berfikir

25 Tahun Provinsi Banten

Diperbarui: 4 Oktober 2025   14:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Karikatur ilustrasi AI

Berada di ujung barat pulau jawa Provinsi Banten menjadi Provinsi ke 30 pada Tahun 2000 dari 38 provinsi yang ada di indonesia saat ini. Terdiri dari empat kabupaten dan empat kota. Ada delapan kabupaten kota.

Provinsi banten dulu bagian dari jawa barat. Banten adalah wilayah strategis yang memiliki banyak industri, pelabuhan, serta potensi wisata dan ekonomi kelautan. Banten merupakan jalur penghubung penting antara jawa dan sumatera.

Sampai saat ini sudah delapan Gubernur. Mengemban amanah memimpin Provinsi Banten. Baik yang pelaksana tugas dan Gubernur yang dipilih langsung melalui pilkada.

Dalam data BPS (Badan Pusat Statistik) Banten menempati peringkat kedelapan dengan jumlah penduduk miskin terbesar. Tepatnya pada maret 2025 berjumlah 772.780 orang. Ada penurunan jika dibandingkan dengan September 2024.

Banten sempat menjadi provinsi dengan indeks kebahagiaan terendah di indonesia pada tahun 2021. Penyebab utamanya adalah disparitas kesenjangan antar wilayah, tingginya angka pengangguran, serta rendahnya kepuasan terhadap pembangunan infrastruktur.

Pembanguan di banten belum merata. Masih banyak ketimpangan antara kabupaten kota satu dengan lainnya. Di banten begitu banyak industri. Pun begitu banyak sekali penganggurannya. Sehingga ini harus jadi bahan koreksi untuk Pemerintah Provinsi Banten. Belum lagi soal pembangunan infrastruktur jalan, pendidikan dan kesehatan.

Yang diberi amanah memimpin banten tidak bisa sekedar gunting pita lalu pulang. Harus turun melakukan penataan dari hulu sampai hilir. Dengan provinsi yang jumlah kabupaten kotanya sedikit, potensi alam dan banyak investor masuk harusnya masyarakat banten bisa bahagia, ceria dan tentu tidur nyenyak.

Banten sudah berumur 25 Tahun. Tepat hari ini 4 Oktober 2025. Sudah remaja. Sudah delapan era kepemimpinan. Yang kedelapan baru dilantik tahun ini. Tepatnya 20 Februari 2025. Harapan masyarakat banten di pundak gubernur baru. Andra Soni. Selamat HUT Banten yang ke 25 Tahun. Banten maju, adil merata, tidak korupsi, dan tidak omon-omon. 

Semoga banten tidak gitu-gitu aja. *SH*

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline