Lihat ke Halaman Asli

Sahrul Aziz

Mahasiswa

Pemberdayaan Masyarakat Peternak Kambing di Desa Siki Kecamatan Dongko Kabupaten Trenggalek

Diperbarui: 21 November 2021   12:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Peta Desa Siki. (Sumber: https://siki-dongko.trenggalekkab.go.id/index.php/first/artikel/17)

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Kanjuruhan Malang merupakan salah satu bentuk implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian Masyarakat. Saya, Sahrul Aziz, sebagai salah seorang mahasiswa Universitas PGRI Kanjuruhan Malang yang saat ini menempuh semester 7 di Program Studi Pendidikan Matematika, berhak dan berkewajiban mengikuti program tersebut. 

Dari pihak kampus memfasilitasi program KKN baik secara mandiri maupun kelompok. Saya mengikuti KKN secara mandiri di desa saya sendiri yaitu Desa Siki yang terletak di Kecamatan Dongko Kabupaten Trenggalek.

Desa Siki berdiri pada tahun 1792 yang mana pada saat itu baru ditempati oleh 27 Kepala Keluarga/Rumah dan belum merupakan desa. Pada waktu itu datanglah 2 orang perantau kakak beradik beserta istrinya dari Lorok Kabupaten Pacitan bernama Kartoinangun dan Djoyoinangun. 

Kemudian dua bersaudara tersebut bersama penduduk setempat mendirikan sebuah desa yang diberi nama “Desa Siki” karena di wilayah tersebut banyak tumbuh pohon Resiki. Dan sebagai Kepala Desa pertamanya adalah saudara yang paling tua yaitu Kartoinangun. Nama Desa Siki masih tetap dipakai sampai seperti sekarang ini. Peta Desa Siki dapat diamati pada gambar berikut:

Dari segi topografi wilayah, Desa Siki didominasi oleh bukit-bukit dan juga gunung-gunung.  Dengan kontur wilayah yang seperti ini  maka mayoritas penduduknya bermata pencaharian sebagai petani sekaligus peternak khususnya ternak kambing. Berikut ini beberapa foto kondisi kandang ternak yang dimiliki oleh peternak.

Kandang Ternak Kambing. (Foto: hasil observasi penulis)

Berdasarkan penuturan beberapa peternak mereka mengalami permasalahan yang secara umum hampir sama, yaitu: (1) Sulitnya mencari pakan ternak kambing terutama saat memasuki musim kemarau (2) Permasalahan limbah peternakan (3) Hasil sampingan yang kurang. Guna menjawab beberapa permasalahan tersebut penulis menyusun kegiatan-kegiatan sebagai berikut.

Pembuatan Pakan Ternak Kambing dengan Metode Fermentasi

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat peternak kambing yang ada di Desa Siki. Bersama-sama dengan beberapa peternak, penulis membuat alternatif pakan ternak kambing untuk menghadapi musim kemarau dimana  pakan ternak utama sulit untuk didapatkan. Keunggulan utama dari pakan ternak kambing fermentasi adalah tahan lama yaitu dapat bertahan selama 2-3 tahun asalkan disimpan dengan benar. Berikut ini dokumentasi kegiatannya:

Pembuatan pakan ternak kambing fermentasi. (Foto: dokumentasi penulis)

Pembuatan Pupuk Cair Organik dari Urine Kambing

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline