Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

guru penulis

Hasil All England 2023: Indonesia Sisakan 3 Wakil di Semifinal

Diperbarui: 18 Maret 2023   06:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Cina di perempat final All England 2023 ( foto: dok.PBSI)

Hari Jumat (17/3/2023) pertandingan perempat final All England 2023 Indonesia bangga menerjunkan 8 wakilnya , namun hanya tersisa 3 wakil yang berhak melaju ke semifinal, sementara yang lain harus terhenti karena dikarenakan oleh lawan -lawannya.

Ganda putra unggulan pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menang dalam duel 'Merah Putih' melawan juara All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Fajar/Rian menang straight game atas juara All England 2022 tersebut dengan skor 21-18, 21-13.

Disusul kemenangan pasangan  senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke semifinal All England 2023 usai kalahkan pasangan Cina Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi  dengan skor 16-21, 21-19, 21-19.

img-20230318-061801-6414f5b93555e40d9e739df2.jpg

Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, lolos ke semifinal All England 2023 (foto: dok.PBSI)

Satu wakil Indonesia lainnya yang lolos, yakni ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Rehan/Lisa berhasil melaju ke semifinal setelah mengalahkan wakil Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya di babak perempat final

Rehan/Lisa menang rubber game dalam pertandingan dengan skor, 21-19, 15-21 dan 21-19.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline