Mohon tunggu...
amirmahmuda
amirmahmuda Mohon Tunggu... Administrasi - Writing on the wall

Fall in love with badminton. ig: aamirmahmuda

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Jepang Mendominasi, Indonesia Lebih Baik dari Tahun Lalu di AE 2019

9 Maret 2019   06:41 Diperbarui: 9 Maret 2019   09:08 342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
FaJri | The Daddies | Twitter: Amelia Widy

Badminton World Federation (BWF) Tournament Yonex All England 2019 (AE) telah menyelesaikan pertandingan QF pada 08 Maret 2019. Dari 7 wakil Indonesia yang bertanding, 3 wakil Indonesia melaju ke semifinal. Jika melihat hasil semifinal tahun lalu, Indonesia lebih baik dari tahun lalu. 

Pada perhelatan AE2018, hanya 1 nama saja yang lolos sampai di babak ini, yaitu Kevin Sanjaya/Marcus Gideon. Hasil yang diperoleh wakil Indonesia di AE 2019 ini memperbesar peluang untuk merebut 2 gelar juara, yakni sektor MD dan XD.

Sektor MD

2 wakil Indonesia di sektor ini lolos ke babak semifinal dan berpeluang menciptakan All Indonesian Final untuk memperebutkan juara di turnamen prestisius ini.

Mohammad Ahsan/Hendra setiawan, yang dijuluki sebagai The Daddies, melaju kencang ke partai SF setelah mengalahkan pasangan German, Mark Lanfuss/Marvin Seidel, dengan 2 game langsung, 21-12, 21-13. Pada partai semifinal nanti, Daddies akan berhadapan dengan unggulan 3 asal jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda. 

Head to head kedua pasangan ini adalah 2-1 untuk keunggulan The Daddies. Semoga pada pertandingan besok, Daddies dapat menang dan melaju ke final AE2019.

MD lainnya, Fajar Alfian/M Rian, FajRi, membungkam mantan ranking 1 dunia tahun 2016 asal Malaysia, Goh V Sem/Tan Wee Kiong, dengan 2 game langsung. Pada game pertama, FajRi berhasil menikung perolehan angka pada poin krusial, yakni 19-20. Dengan gaya khas FajRi yang bermain cepat, mereka mendapat 3 poin beruntun sehingga menutup kemenangan dengan skor 22-20. Pada game kedua, FajRi tampil mendominasi hingga memenangkan game dengan skor 21-12. 

Dibabak SF, FajRi akan berhadapan dengan MD Malaysia lainnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Head to head adalah 0-1 dengan keunggulan Aaron/Soh pada  Malaysia Master 2019. Semoga di Partai SF, FajRi bisa revans dan membuka pintu All Indonesian Final MD.

Sektor WD

2 Wakil Indonesia harus takluk dari lawan-lawannya di QF. Ini bukan hasil yang buruk, pada turnamen AE 2018, tidak ada satupun WD yang berhasil masuk QF. Semoga kedepannya ada hasil yang lebih baik lagi.

Greysia Polii/Apriani Rahayu harus mengakui keunggulan Chen Qingchen/Jia Yifan, Unggulan 5 asal Tiongkok dengan 2 game langsung, 21-19, 21-17.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun