Mohon tunggu...
Ama Atiby
Ama Atiby Mohon Tunggu... karyawan swasta -

"Pencari ilmu yang takkan pernah berhenti menambah ilmu" http://lovewatergirl.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cerdas memilih kosmetik (Women Only)

12 Februari 2011   13:13 Diperbarui: 26 Juni 2015   08:40 839
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
12977354141574619246

[caption id="attachment_90826" align="aligncenter" width="371" caption="Ilustrasi: gettyimages"][/caption]

Bagi sebagian wanita, kecantikan tidak dapat dipisahkan dari perlengkapan make-up yang dimilikinya, dari yang sederhana seperti compact powder dan lipstick sampai dengan yang khusus memerluhkan make-up bag untuk menampung perlengkapan make-up nya. Make-up sejatinya berfungsi untuk membantu wanita kelihatan cantik dan menarik. Tapi tahukah anda bahwa bahan-bahan kimia yang terkandung didalamnya dapat meninggalkan kerusakan yang tak terlihat bagi kulit wajah anda?

Para ahli kesehatan kulit mengatakan bahwa eye-shadow merupakan salah satu produk kecantikan yang berpeluang besar memberikan pengaruh buruk bagi kulit di sekitar mata. Sebagaimana telah kita ketahui bersama, kulit disekitar mata merupakan area yang sangat sensitive, dan banyak wanita yang mengalami reaksi alergi terhadap bahan kimia yang terkandung dalam eye-shadow, mascara, eyeliner (baik yang cair, serbuk atau pinsil) dan make-up remover. Bahkan pewarna kuku (kuteks) dapat menyebabkan iritasi pada mata ketika wanita menyentuh kulit wajahnya.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Dr Donald Grant dari SKIN SHOP, efek yang terburuk yang dapat timbul adalah eczema atau peradangan pada kelopak mata dan jaringan kulit disekitar mata. Terlebih dengan semakin bertambahnya usia, jaringan dan kulit disekitar mata juga akan menjadi semakin kering dan keriput. Ia juga menambahkan, hal yang terbaik mengantisipasi hal tersebut adalah dengan tidak menggunakan kosmetik setiap hari, karena beberapa bahan kosmetika tersebut dapat mengandung bahan kimia berbahaya seperti bahan pengawet, bahan pewarna dan pewangi.

Walaupun banyak artikel dan tulisan yang membahas pengaruh buruk dari produk kosmetik (make-up), kenyataannya banyak wanita yang menggantungkan hidupnya dengan make-up tersebut. Diantara perlengkapan make up yang paling digandrungi oleh wanita adalah mascara, lip gloss, dan concealer yang berguna untuk menutupi ketidaksempurnaan pada wajah seperti bekas luka dan bekas jerawat. Akan tetapi, Amy Anderson, editor dari majalah Skin Magazine, mengatakan bahwa: “pemakaian bahan-bahan kosmetik dan produk perawatan kulit dapat meningkatkan sensitifitas kulit dan memicu terjadinya alergi pada wajah, khususnya untuk eye-shadow yang mengandung glitter, mascara yang mengandung kohl atau produk-produk yang mengandung pewangi. Penggunaan krim anti penuaan juga dapat menimbulkan masalah yang menyebabkan kulit menjadi sensitive.

Sekarang ini, kurang sekali kesadaran dari wanita akan potensi bahan kimia berbahaya yang mungkin terdapat pada bahan-bahan kosmetik yang mereka pakai sehari-hari. Banyak diantara mereka telah terbutakan oleh kecantikan dan menginginkan kesempurnaan dan perubahan penampilan dalam waktu sekejap tanpa menyadari bahwa hal tersebut dapat berakibat buruk pada mereka di kemudian hari.

Oleh sebab itu, saya sangat menyarankan para wanita untuk meminimalisir penggunaan make-up atau produk-produk kecantikan. Berlebih-lebih itu tidak baik. Pakailah produk-produk yang ringan dan hindari mascara atau compact powder yang bersifat water-proof. Sebaliknya sering-seringlah mencuci wajah dengan air. Jika anda terbiasa menggunakan cream malam, maka hindari pemakaian cream ini secara berketerusan. Pakailah krem malam tersebut seminggu dua atau tiga kali secara berselang seling.

Periksa kembali kandungan bahan kimia pada produk kosmetika anda agar tidak mengandung bahan kimia berbahaya seperti ‘parabens’ yang merupakan jenis zat pengawet yang terdapat dalam produk kosmetik yang dipercaya dapat menyebabkan carcinogenic (pemicu kanker) dan Sodium laureate sulphate yang merupakan pembersih (baca:deterjen) dan emulsi yang dapat menyebabkan gatal-gatal dan kemerah-merahan pada kulit. Kalau perlu cek kandungan kimia dalam produk kosmetika anda dan minta saran pada dokter kulit atau pakar kecantikan yang anda percayai.

Ingat..!! Kecantikan wanita tidak hanya bergantung pada kecantikan wajah dan fisik semata, tapi kecantikan itu datang dari dalam diri seorang wanita yang terpancar lewat penampilan, sikap dan kelakuaannya. Inner beauty itulah yang memberikan kecantikan sejati dan hakiki pada wanita.

Semoga tips dari saya bermanfaat dan nantikan tips-tips cerdas ala buk Ama selanjutnya.

Salam Cerdas

AA

Sumber : dailymail


Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun