Mohon tunggu...
Alpiana SDenda
Alpiana SDenda Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Penggunaan Media Sosial dalam Pembelajaran di Kalangan Mahasiswa Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta

25 Januari 2022   20:41 Diperbarui: 25 Januari 2022   20:56 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Media sosial selama pandemi ini memang sangat disukai oleh kalangan anak-anak, remaja, maupun orang dewasa. Dalam media sosial ini meningkat karena adanya pembelajaran atau perkuliahan yang berbasis dalam jaringan. 

Terutama para mahasiswa di Universitas Aisyiyah Yogyakarta. Penggunaan media sosial ini memiliki manfaat yang baik dan adapun sisi buruknya jika tidak digunakan dengan bijak. Di masa pandemi seperti sekarang ini, Dan kita sebagai mahasiswa semestinya harus lebih bijak lagi dalam menggunakan media sosial dengan hal-hal yang baik pada saat ini dan seterusnya.

 

Di dalam pembelajaran berbasis e-learning ini di Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta, yang memiliki sebuah situs learning yaitu Lensa Unisa, Di mana dalam situs ini kita sebagai mahasiswa melakukan perkuliahan melalui Lensa Unisa tersebut seperti, mempelajari materi yang diberikan pada situs tersebut, pengumpulan tugas dan lain-lain. 

Adapun di dalam proses perkuliahan dosen maupun mahasiswa menggunakan aplikasi zoom meeting atau google meet sebagai acuan perkuliahan yaitu dimana dosen menjelaskan materi perkuliahan, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta dalam melakukan kuliah selain daring (dalam jaringan) biasanya juga menggunakan aplikasi classroom dimana dalam aplikasi ini mahasiswapun diberi kesempatan untuk saling mengeluarkan pendapat masing-masing ataupun bertanya dan menjawab, dan itu dapat membantu mengasah atau menguji kemampuan seorang mahasiswa untuk keaktifan di dalam proses perkuliahan atau pembelajaran secara e-learning, Dan kita sebagai mahasiswa harus memperhatikan keaktifan dalam pembelajaran saat diskusi untuk dapat memperoleh hasil yang baik.

 

Selain itu yang memicu para mahasiswa menggunakan media sosial yaitu digunakan untuk mendapatkan suatu informasi di youtube, Instagram, twitter, facebook maupun blok. Agar pemanfaatannya dapat dilakukan dengan baik, mungkin dalam hal tersebut dapat meningkatkan kualitas dalam mencari ilmu serta sumber-sumber yang mengarah pada proses perkuliahan atau pembelajaran, namun semesti bisa diikuti dengan memimimalisir dampak negative dari dalam media sosial tersebut. 

 

Terkadang perkuliahan menggunakan dalam jaringan itu memang ada sisi kurangnya seperti, terkendala akses jaringan internet, kurangnya interaksi antara dosen dan mahasiswa bahkan antar mahasiswa itu sendiri, mahasiswa biasanya cenderung bosan merasa terisolasi, dan dapat membuat mahasiswa frustasi karena tidak dapat mengakses gambar, video, di karenakan alat yang kurang memadai dan lain sebagainya. 

Tetapi dalam perkuliahan daring sisi lebihnya antara lain, dapat mencegah penularan virus dimassa pandemic seperti sekarang ini, selain itu juga dapat hemat waktu dan tenaga, prosen perkuliahan menjadi lebih singkat dibandingkan kuliah offline, dapat juga menghemat biaya transportasi, dan perkuliahan dapat di lakukan dimana saja dan kapan saja. 

Oleh karena itu, untuk menghindari dan memutus rantai penyebaran virus covid 19 yang semakin berkepanjangan dalam masa pandemic ini, maka dari itu kita sebagai mahasiswa Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta setidaknya mampu memiliki kesadaran dalam pemanfaatan media sosial dalam pembelajaran simasa pandemi sekarang ini.      

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun