Mohon tunggu...
AD Tuanku Mudo
AD Tuanku Mudo Mohon Tunggu... Penulis - aktivis sosial kemasyarakatan
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

penikmat kopi

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Pokdar Kamtibmas Padang Pariaman Diminta Ikut Mewujudkan Pilkada Badunsanak

30 September 2020   12:00 Diperbarui: 30 September 2020   12:05 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Waka Polda Sumbar memasangkan rompi kebesaran kepada Aljufri yang baru saja dilantik jadi Ketua Pokdar Kamtibmas Padang Pariaman. (foto dok wag pokdar kamtibmas padang pariaman)

Setelah dilantik jadi pengurus Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban (Pokdar Kamtibmas) Polres Padang Pariaman, konsolidasi organisasi mutlak dilakukan. Apalagi, organisasi ini mencerminkan semua unsur yang ada di tengah masyarakat.

Ketua Pokdar Kamtibmas Padang Pariaman Aljufri menyebutkan, beberapa hari ke muka pihaknya melakukan konsolidasi organisasi dengan seluruh pengurus yang baru saja dilantik oleh Waka Polda Sumatera Barat di Balai Kota Pariaman, Senin kemarin bersama Pokdar Kamtibmas Pariaman dan Kabupaten Agam, yang istilah kewilayahan di Polda, masuk wilayah II.

"Sebagai wadah baru, tentu banyak hal yang harus kita konsolidasikan dengan seluruh kawan-kawan pengurus, di samping kewajiban kita menyukseskan Pilkada 9 Desember mendatang," ujar Aljufri.

Menurut dia, pengurus yang direkrutnya dalam Pokdar Kamtibmas Padang Pariaman berasal dari berbagai latar belakang profesi dan aktifis serta berbagai tokoh masyarakat. "Dalam kepengurusan kita ada yang dari walinagari, bahkan salah seorang Wakil Ketua, Hilman H, di samping Walinagari Lubuk Alung, juga baru terpilih sebagai Ketua Forum Walinagari Kabupaten Padang Pariaman," ujarnya.

Begitu juga, katanya lagi, walinagari lainnya juga banyak yang masuk. Politisi, ASN, niniak mamak, kalangan ulama, dan aktifis lainnya yang mau dan mampu berkiprah di tengah masyarakat, menegakkan keamanan dan ketertiban, sesuai tugas pokok dan fungsi Pokdar Kamtibmas itu sendiri, masuk jajaran pengurus.

Katanya lagi, tugas yang paling berat saat ini, adalah mewujudkan Pilkada damai dan badunsanak di tengah masyarakat, sesuai yang disampaikan Waka Polda saat pidato pelantikan. 

"Sebagai organisasi yang menghimpun banyak orang dari berbagai warna politik yang ada, mari kita tunjukkan bahwa Pilkada bisa berlangsung aman. Silakan bermain di berbagai kandidat Cagub dan Cawagub Sumbar atau Cabup dan Cawabup Padang Pariaman, tetapi jaga dan ingat keamanan dan ketertiban adalah paling utama, di atas segala-galanya," ungkap Aljufri.

Sesuai wilayah hukum Polres Padang Pariaman, katanya, garapan Pokdar Kamtibmas daerah ini juga berada di 11 dari 17 kecamatan yang ada. Yakni Kecamatan Lubuk Alung, Batang Anai, Sintuak Toboh Gadang, Enam Lingkung, Ulakan Tapakis, 2x11 Enam Lingkung, Nan Sabaris, 2x11 Kayutanam, VII Koto Sungai Sariak, Patamuan, dan Kecamatan Padang Sago.

Konsolidasi dilakukan, lanjut dia, juga sekalian pembagian tugas dan kewajiban masing-masing personil yang tergabung dalam organisasi. "Terima kasih banyak semua kawan-kawan yang telah mau hadir dan ikut memperkuat organisasi ini. Mari kita wujudkan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, yang sedang melakukan helat Pilkada di tengah pandemi covid sesuai yang digariskan dalam AD/ART Pokdar Kamtibmas itu sendiri," ulas Aljufri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun