Mohon tunggu...
ADE SETIAWAN
ADE SETIAWAN Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Kepala Puskeswan Pandeglang

All is Well

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Jelang Hari Puskeswan Nasional, Puskeswan Pandeglang Bebenah

20 Oktober 2023   14:25 Diperbarui: 20 Oktober 2023   16:19 372
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Dokumentasi Puskeswan Pandeglang

Saat ini (per awal 2023) Puskeswan Pandeglang memiliki 20 personil terdiri dari 2 orang pejabat struktural, 7 Dokter Hewan, 6 paramedik, 3 orang pelaksana administrasi, dan 2 orang personil keamanan.

Apa jenis Pelayanan yang ada di Puskeswan Pandeglang?

Tahun ini (Januari -- September 2023) Puskeswan Pandeglang telah memberikan pelayanan kesehatan hewan sebanyak 4.969 ekor hewan terdiri dari hewan ternak besar 611 ekor sapi dan kerbau, 1377 ternak kecil, dan pelayanan hewan kesayangan (kucing, kelinci, anjing, monyet) sebanyak 2981 ekor. Selain itu Puskeswan memberikan pelayanan kesehatan hewan untuk kuda, rusa dan unggas. Jumlah pelayanan dalam sebulan rerata sekira 300 - 500 ekor baik dalam gedung maupun pelayanan luar gedung.

Variasi pelayanan kesehatan hewan yang dilakukan yakni konsultasi dokter hewan, Vaksinasi, Pemeriksaan umum atau pengobatan, pemriksaan ultra sonografi (USG), Operasi sterilisasi (kebiri dan OH), Bedah Insidentil (Enukleasi, Luka terbuka, Caesar), Pemasangan Kateter, Inseminasi Buatan (IB) serta pemeriksaan laboratorium sederhana.

Baca juga : Vaksinasi Tingkatkan Kualitas Hidup Hewan Kesayangan

Foto : Dokumentasi Puskeswan Pandeglang
Foto : Dokumentasi Puskeswan Pandeglang

Apa program kegiatan Puskeswan yang sudah dilaksanakan?

Selain pelayanan rutin pelayanan kesehatan hewan, Puskeswan Pandeglang telah berpartisipasi dalam berbagai program kegiatan pemerintah dalam rangka pencegahan penyakit hewan antara lain; kegiatan penandaan dan pendataan hewan ternak, pendataan dan pemasangan Ear Tag, pendampingan petugas Asuransi UsahaTernak Sapi/Kerbau (AUTS/K) bersama petugas penyuluh pertanian lapangan, pemeriksa hewan ternak produktif oleh dokter hewan/ paramedik, pelaksanaan kegiatan penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Vaksinasi PMK, Sosialisasi (SATGAS PMK), desinfeksi atau dekontaminasi, Pengobatan Kasus PMK, pemeriksaan kesehatan hewan qurban (Ante mortem & Post mortem), pengamatan dan pengidentifikasi Penyakit Hewan, pengambilan sampel (darah, feses), serta Peringatan Hari Rabies Sedunia (Vaksinasi Rabies Gratis).

Puskeswan Pandeglang juga kerja sama pelayanan kesehatan One Health diantaranya dengan melakukan Komunikasi dengan Puskesmas untuk penanganan penyakit Zoonosis khususnya pada kasus gigitan hewan penular rabies di wilayah kerja Puskesmas Pulosari, Puskesmas Kaduhejo, dan Puskesmas Sumur.


Kegiatan lainnya yang sudah dilakukan dalam rangka peningkatan kapasitas pegawai antara lain Seminar/Workshop/Pelatihan Kesehatan Hewan yang telah diikuti: SATGAS PMK, Pelatihan Paramedik Veteriner, PelatihanTim Penanganan PMK (Dokter Hewan dan Paramedis), Pelatihan Tim Penandaan dan Pendataan (Dokter Hewan dan Paramedis), Eksport Produksi Wallet ( drh Noura), Seminar /Aksi bersama mencegah AMR (Antimicrobial Resistance).

Baca juga : Waspadai Ancaman Laten Penyakit Mulut dan Kuku pada Ternak

Apa sesuatu yang baru di Puskeswan Pandeglang?

Gedung pelayanan Puskeswan Pandeglang (baru) diresmikan Bupati Pandeglang pada 3 Januari 2023 memiliki beberapa fasilitas seperti 2 ruang fasilitas untuk tindakan medis, ruang laboratorium, ruang Kepala Puskeswan, ruang tata usaha, ruang istirahat untuk petugas medik dan paramedik, ruang pendaftaran, ruang tunggu dengan kursi sebanyak 10 buah, ruang tamu, dapur, kamar mandi dan gudang, serta tempat parkir yang luas.

Ada alat perkantoran yang memadai dan pendukung lainnya seperti mebeleir, komputer, printer, kulkas, peralatan dapur, pakaian kerja, sarana KIE, dan brosur-brosur.

Seluruh dokumentasi pelayanan Puskeswan Pandeglang diposting di media social video youtube kanal Puskeswan Pandeglang @ayokepuskeswanpandeglang dan foto-foto pelayanan diposting via google maps g.page/puskeswan-pandeglang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun