Mohon tunggu...
Ridha Harwan
Ridha Harwan Mohon Tunggu... wiraswasta -

Linguistik dan terjemahan, Bandung. https://tarjiem.com/

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Hati-hati, Ada Dinosaurus Unyu-Unyu di Google Chrome!

7 Desember 2014   00:58 Diperbarui: 17 Juni 2015   15:53 671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya baru sadar hal ini yaitu saat saya telah memperbarui penjelajah saya (browser) google chrome ke versi 39 atau sekitar 1 minggu yang lalu, yaitu pada saat hubungan internet saya tiba-tiba terputus atau offline.

[caption id="attachment_381019" align="aligncenter" width="300" caption="Tampilan google chrome pada saat jaringan internet terputus/mati"][/caption]

Entah saya tiba-tiba menekan tombol apa, lalu tiba-tiba gambar kecil dinosaurus atau t-rex yang unyu-unyu (lucu) itu tiba-tiba bergerak sendiri, dari kiri ke kanan. Begitu tidak lama bergerak tiba-tiba tulisannya Game Over.

[caption id="attachment_381020" align="aligncenter" width="476" caption="Permainan berakhir saat Sang Dino menabrak kaktus"]

14178611932123619302
14178611932123619302
[/caption]

Saya pun mulai sadar kalau ini sebuah permainan, mirip permainan zaman saat saya masih kecil, zaman nintendo dulu. Permainan zaman baheula. Saya ingat kalau tombol standar dalam sebuah permainan itu adalah tombol “Enter”. Begitu gambar tertulis "Game Over", langsung saya menebak kalau gambar panah memutar itu artinya adalah “tekan enter”. Ternyata benar setelah saya tekan tombol “Enter” permainannya mulai lagi.

[caption id="attachment_381022" align="aligncenter" width="466" caption="Saat permainan berjalan."]

14178614861175600285
14178614861175600285
[/caption]


Nah sekarang tugasnya adalah menebak bagaimana cara memainkan permainan dinosaurus ini. Sama halnya dengan dasar-dasar tombol papan tuts (keyboard), saya mencoba tekan “Enter” lagi, ternyata tidak ada efeknya. Lalu langsung saya coba tekan tombol paling besar di keyboard, yaitu tombol “Space” atau tombol “Spasi”. Yah benar ternyata dinosaurus dalam permainan ini beraksi, dinosaurus atau t-rex-nya melompat.

[caption id="attachment_381023" align="aligncenter" width="448" caption="Si Dinosaurus alias t-rex melompati rintangan"]

14178615841983938170
14178615841983938170
[/caption]

Mulailah saya memainkan permainan baru ini. Ternyata tugas permainan baru ini adalah permainan halang-rintang. Si dinosaurus disuruh melompati gambar yang tampaknya mirip kaktus berduri. Semakin lama dan semakin berhasil si dinosaurus melompati kaktus besar dan kaktus kecil berduri maka semakin cepat sang dinosaurus berlari. Setiap kali nilai yang didapatkan oleh dinosaurus saat berhasil melompati kaktus per 100, maka akan ada bunyinya.

[caption id="attachment_381024" align="aligncenter" width="510" caption="Nilai tertinggi saya saat ini, 722 poin."]

1417861654931609781
1417861654931609781
[/caption]

Permainan ini seperti permainan zaman dahulu kala namun tampaknya masih sedikit “relevan” di zaman sekarang. Karena tidak susah memainkan nya, cukup menekan 1 tombol saja, tombol spasi. Permainan ini juga bisa dimainkan melalui ponsel andorid. Sama caranya, hp android harus dalam kondisi offline atau disconnect lalu harus memiliki google chrome agar bisa memainkan permainan andorid ini.  Lebih lengkap lihat cara memainkan game dinosaurus di komputer dan di hp andorid. Selamat mencoba dan lihat berapa nilai tertinggi yang bisa didapatkan. :)

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun