Mohon tunggu...
Sucahya Tjoa
Sucahya Tjoa Mohon Tunggu... Konsultan - Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Bisakah Gagasan "NATO Arab" Terbentuk dan Dihidupkan Kembali?

15 Oktober 2018   18:22 Diperbarui: 15 Oktober 2018   21:18 1088
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Yang patut dicatat disini adalah tindakan AS ini menarik empat sistem pertahanan rudal dari Timur Tengah terjadi ketika Gedung Putih meningkatkan tingkat sensasionalisme ancaman Iran, dan ketika perang di Suriah tumbuh semakin kompleks. Perilaku AS tampaknya dibutuhkan pemikiran yang cermat.

Sejauh perhitungan Trump, di Timur Tengah, dia ingin menyerang menggunakan kekuatan orang lain. Dia perlu menggunakan kekuatan sekutu Timur Tengahnya, menggunakan kekuatan Arab, mendirikan "NATO Arab," dan banyak lagi. Jika "NATO Arab" dapat dibentuk, dan dapat memainkan peran yang diinginkan AS, itu akan menjadi "mini-NATO" seperti NATO di Eropa.

Tentu saja ini sesuai dengan kepentingan strategis AS. AS dapat menempatkan lebih banyak perhatian untuk merevitalisasi AS itu sendiri, dalam kata-kata Trump, atau di Asia-Pasifik, atau dalam strategi dua samudra, semua ini menjadi pertimbangan utama.

Beberapa komentator percaya bahwa pertimbangan utama di AS sangat mendorong pembentukan "NATO Arab" ini adalah untuk memanfaatkan kepentingan sebasar-besarnya dengan biaya terkecil.

AS tidak ingin berinvestasi terlalu banyak energi dan uang di Timur Tengah, sehingga mereka berharap bahwa sekutu Arabnya memimpin dan yang akan bergerak, sedang AS hanya cukup mengendalikan dari belakang. Jika "NATO Arab" dapat dibentuk, dan membentuk struktur aliansi yang efektif, maka AS akan dapat mempertahankan kehadirannya di Timur Tengah dengan biaya yang lebih murah.

Jika strategi pemerintahan Obama untuk aliansi di Timur Tengah adalah untuk "mengurangi musuh" bahkan dengan biaya mengurangi kerja sama keamanan dengan negara-negara sekutu, maka strategi pemerintahan Trump  aliansi di Timur Tengah terutama untuk "memperbanyak teman," dan membangun kembali sistem aliansi untuk AS di Timur Tengah.


Inilah yang dilakukan Trump. Pada 18 Desember tahun lalu, ia merilis versi baru dari laporan Strategi Keamanan Nasional. Sifat utama dari laporan ini kontraterorisme adalah yang ketiga, dan menempatkan persaingan di antara kekuatan-kekuatan utama yang pertama.

Ketika menyangkut isu Timur Tengah, dia tidak ingin mengirim kekuatan baru, tetapi dia tidak ingin meninggalkannya, dan ingin mempertahankan posisi kepemimpinannya. Jadi apa yang bisa dia lakukan? Dia bisa memanfaatkan kekuatan lokal lebih banyak.

Inilah perbedaan terbesar Trump, dia akan menggunakan kekuatan regional Timur Tengah sebanyak mungkin. Tapi para pemain regional di Timur Tengah semuanya mengalami sedikit kesulitan, dan ada banyak fenomena yang terjadi yang jarang terlihat sepanjang sejarah.

Sebagai contoh, 100 tahun yang lalu, militer Turki telah mundur dari dunia Arab, tetapi sekarang, mereka telah kembali ke wilayah Arab untuk pertama kalinya dalam satu abad. Hal ini tidak mungkin akan terjadi di masa lalu.

Demikian juga dengan Iran, sebagai negara Persia dan bagian dari "negara-negara Islam" Syiah, untuk memiliki pengaruh besar di Timur Tengah dan dunia Arab adalah sesuatu yang mungkin tidak pernah terjadi dalam 1.000 tahun sejarah terdahulu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun