Mohon tunggu...
Iswanto Junior
Iswanto Junior Mohon Tunggu... profesional -

penikmat kuliner, politik, budaya & misi kemanusiaan @iswanto_1980

Selanjutnya

Tutup

Humor

Kalah di Pemilu : "Aku Ra Popo"

1 Maret 2014   07:51 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:21 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Entah kenapa tiba tiba kalimat  AKU RA POPO menjadi booming akhir akhir ini. Suatu ketika di BB ku ada beberapa teman yang memasang hastag AKU RAPOPO, ketika aku tanyain, ada apa ? mereka menjawab ngak papa sambil ngasih emoticon smile. Di twitter, facebook maupun path beberapa hari yang lalu sempat menjadi trending topic dengan hastag #AKURAPOPO.

Sebenarnya makna kalimat AKU RA POPO dalam bahasa Jawa berarti "aku tidak apa apa" atau dengan arti lain "aku baik baik saja". Kalimat ini biasanya digunakan untuk menggambarkan reaksi seseorang ketika mengalami musibah atau peristiwa, tapi dia mencoba menyembunyikan dan mencoba kuat.

Kalau kompasianer sering ke Jogja atau Solo, pasti akan sering mendengar kalimat ini dikalangan anak muda, baik pelajar, mahasiswa ataupun komunitas komunitas, biasanya diungkapkan sebagai bagian dari sikap pasrah menerima keadaan tetapi sebenarnya hati menolak.

Nah, mumpung menjelang pilcaleg dan pilpres, caleg caleg yang jumlahnya ribuan, tidak mungkin semuanya akan terpilih. Dan setiap caleg tentu harus tahu konsekuensi ketika tidak terpilih, yang pasti sangat berat butuh kekuatan mental yang kuat ketika seorang caleg atau capres kalah. Bahkan sebuah Rumah Sakit di Sumatera sudah siap menampung para caleg yang stress akibat tidak terpilih. Gimana tidak stress mengingtat uang yang telah dihabiskan .

Ada baiknya memang sebelum maju sebagai caleg, parpol melakukan tes mental, untuk mengetahui dan mengukur mental seorang caleg tentunya dengan melibatkan seorang psikolog dan psikiater. Dengan demikian diharapkan tak ada lagi caleg yang ngamuk sambil membanting kursi di kantor KPUD atau KPU. Syukur lagi kalau tak ada yang sampai gila.

Mumpung masih sebulan lebih, untuk para caleg, saya menyarankan untuk berlatih setiap bangun pagi dan menjelang tidur untuk selalu mengucapkan "AKU RA POPO" didepan cermin sebanyak 100 x. Mungkin ini hal yang sepele, tetapi akan berguna ketika di hari perhitungan suara tiba dan kita tidak terpilih, maka kita masih bisa membusungkan dada dan mengatakan "AKU RAPOPO" kok ...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun