Mohon tunggu...
Zairiyah kaoy
Zairiyah kaoy Mohon Tunggu... Penulis - Hipnoterapis, penulis buku seberapa kenal kamu dengan dirimu, bahagia dengan pemetaan pikiran.

Manusia sulit berpikir positif mengenai orang lain ketika ia berada pada muatan emosi negatif yang sangat kuat.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Trik Dark Triad dan Dampak Negatifnya Bagi Empath

6 Agustus 2023   10:37 Diperbarui: 6 Agustus 2023   20:50 1076
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mental berhubungan dengan pikiran, perasaan manusia dan ditentukan oleh keseimbangan zat kimia yang ada di kepala manusia itu sendiri. Manusia mencerna informasi melalui mata dan kedua telinganya. 

Kata-kata masuk melalui kedua matanya dan dicerna serta disimpan di dalam memori, pada saat manusia melihat kata-kata atau mendengar kalimat melalui kedua telinganya yang berisi hal yang membangkitkan semangatnya maka otomatis ia menjadi semangat karena di dorong oleh kalimat yang membangkitkan semangatnya dan begitu pula orang yang sering melihat dan mendengar kalimat yang menjatuhkan mentalnya akan membuat ia bersedih, membenci dan turun pada level energi yang rendah.

Kita tentu pernah bertemu dengan orang yang memiliki kecenderungan seperti ini, berkata-kata seenaknya tanpa peduli yang mendengar akan sakit hati atau tidak. 

Mengapa mereka seperti itu? Individu yang sering menyakiti karena memiliki masalah dengan dirinya sendiri dan memiliki ampas negatif dari kehidupan di masa lalunya. Namun orang lainlah yang menjadi sasaran kekecewaannya dan melampiaskan inner childnya kepada orang yang tidak bersalah, apalagi bila orang tersebut baik dan sabar padanya.

Dampak Negatif Terlalu Sering melihat dan Mendengar Kalimat Negatif

Berapa banyak orang yang mengalami penyakit psikosomatis dan pada akhirnya mengalami penyakit fisik akibat dari pikiran dan perasaan yang negatif karena terlalu sering mendengar dan melihat kalimat negatif dari sekitarnya yang ditujukan padanya secara langsung maupun tidak langsung. 


Lebih tragis lagi adalah orang yang sakit mental tersebut merasa dirinya baik-baik saja sedangkan yang sehat mulai menjadi sakit karena ulahnya lalu mengatakan bahwa ia yang dizalimi padahal sebaliknya, akhirnya korban menjadi terdakwa. 

Setiap perbuatan selalu memiliki dampak atau konsekuensi, rasa sakit hati akibat orang yang belum selesai dengan masa lalunya dan mengalami gangguan pada mental dan kepribadiannya ini menimbulkan dampak bagi kita sendiri dan sebaiknya dihindari agar tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari.

Kalimat negatif tidak hanya menimbulkan penyakit anxiety disorder tetapi menciptakan berbagai persoalan keributan atau perceraian dalam rumah tangga, KDRT, dikucilkan orang lain, dicaci, dihina dan kezaliman dimana-mana akibat fitnah dan manipulasi dari Machiavellianisme, narcissistic personality disorder (NPD) dan psikopat klinis (dark triad) yang menggunakan kalimat untuk menghancurkan rasa percaya diri dan kemandirian orang yang bermental sehat. Kejahatan verbal yang dilakukan mereka memutar balik fakta dengan kemahiran mereka berkata-kata dan merusak nama baik orang lain dan kehidupan orang yang bahagia.

Mengapa Manipulasi Sering digunakan para Dark Triad dan Siapa Korbannya?

Pada dasarnya alam semesta ini diikat oleh hukum-hukumnya dan terpaut dari satu hukum ke hukum yang lainnya seperti hukum sebab akibat dan hukum polaritas atau sesuatu yang selalu menarik hal yang berlawanan dengannya. Seseorang yang baik akan melakukan hal-hal baik dalam hidupannya, kepada dirinya dan kepada orang banyak. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun