Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Borobudur Marathon 2017

23 November 2017   08:28 Diperbarui: 23 November 2017   08:46 2259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Start FM Borobudur Marathon 2017

Acara yang nama lengkapnya adalah "Bank Jateng Borobudur Marathon 2017" adalah acara besar yang diadakan oleh Bank Jateng dan Kompas sebagai media partner utama. Terdapat tiga kategori dalam acara ini, berikut adalah kategori dan jumlah peserta tiap kategori yaitu :

Full Marathon (42 K) : 932 peserta

Half Marathon (21 K) : 1500 peserta

10 K  : 6.322 peserta

dengan jumlah total peserta yang mencapai 8.754 orang.

Acara yang diadakan pada tanggal 19 Nopember 2017 yang lalu adalah sebuah acara yang bisa dikatakan sangat berhasil dan membuktikan jika event ini adlah event internasional yang wajib diikuti para pelari lokal, nasional dan internasional. Dilihat dari segi manapun, gelaran rutin tahunan di kawasan candi borobudur semakin baik setiap tahunnya.

Dimulai dari pembagian race pack yang dilakukan di ballroom hotel Grand Arthos Magelang yang yang begitu rapi dengan tempat nyaman dan mewah, tidak perlu antri dan berdesak-desakan seperti tahun-tahun sebelumnya . Untuk pengambilan race pack juga disediakan spot-spot foto yang sangat instagramable sehingga para pelari betah berlama-lama disana, selain itu ada semacam sesi talkshow sebagai selingan saat pengambilan racepack.

Untuk area berlangsungnya acara, yaitu kawasan candi borobudur, areanya luas dengan akses yang mudah ke mushola dan jumlah toilet yang mencukupi, untuk toilet benar-benar perlu diacungi jempol, meskipun jumlah toilet yang sejatinya ada di kawasan candi borobudur cukup banyak, tapi panitia tetap menyediakan "toilet darurat" cukup banyak.

Saat memulai lari keluar dari kawasan candi borobudur, ataumasuk KM 3 maka anda akan disambut oleh keramahan warga Magelang, tidak ada warga yang memasuki track lari, track lari benar-benar clear, bahkan sudah disiapkan tim penyemangat yang siap menyemangati para lari sepanjang track lari, tim penyemangatnya ini bermacam-macam, dari yang Cuma warga yang kebetulan lewat, tim marching band SD, perempuan-perempuan  yang berpakain ala wayang, bahkan ada beberapa bule yang berpakaian wayang ikut serta.

Pembagian medali juga sangat tertata rapi, begitu melewati gairis finish maka pelari akan disambut dua orang perempuan cantik yang dengan ramah mengalungkan medali dan mengucapkan selamat, tidak ada lagi istilahnya para pelari harus  pusing sendiri dimana mengambil  medalinya, jujur saya sendiri pernah merasakan seperti itu, memang itu bukan event besar, tapi hal seperti itu sungguh mengecewakan, karena pada akhirnya banyak pelari yang tidak kebagian medali. Pencacatan waktu pelari juga sangat bagus, meskipun tidak mendapat sertifikat secara langsung, tapi ternyata hasil pencatatan lari dapat dilihat secara online, dan disediakan e-certificate yang dapat diunduh dan kemudian dicetak sendiri.

Meskipun hujan gerimis yang perlahan makin deras sepanjang berlangsungnya acara, bukan malah menjadi masalah, justru menjadi anugerah karena kondisi jalanannya jadi lebih sejuk, tidak terasa panas. Hal ini membuat hampir semua peserta merasa puas dengan acara ini, dan sudah tidak sabar menantikan acara ini di tahun yang akan datang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun