Mohon tunggu...
Mariam Umm
Mariam Umm Mohon Tunggu... Administrasi - Ibu 4 anak

Ibu Rumah Tangga

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Ada Minggu Mati di Saudi

27 Desember 2014   19:46 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:21 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14125638691746511769

saudi map,(m.theepochtimes.com)

Percakapanantara Suami ,Saya dan  Anak kami kemarin malam,

Anak saya : “Ayah, minggu besokkan Minggu mati, katanya yang merasa sudah siap, gak usah masuk dan boleh  tinggal dirumah ajah untuk ngulang –ngulang semuanya  sendiri"

Suami saya : “ Ok, boleh tinggal dirumah selama Minggu mati, tapi gak boleh macem macem, ingat gunakan Minggu mati beneran untuk mengulang, biar kamu semua tambah siap dan gak gagal”

Saya : “ Gak boleh, siap gak siap pokoknya selama Minggu mati ,kalian semua gak boleh tinggal dirumah, lebih baik ngulang di sana saja, jadi kalau ada yang mau ditanyakan, bisa langsung ke yang bersangkutan”

Sebenarnya kami ini ngomongin apaan sih?

Minggu mati----isbu' al mayit---death week-- itulah topik bahasan kami waktu itu, Yang akan dimulai waktunya mulai hari minggu depan  sampai hari Kamis. Untuk info di Saudi awal minggu adalah hari Minggu dan weekend adalah hari Jumat dan Sabtu. Jangan bayangkan minggu mati di Saudi ini ada kaitannnya dengan kematian, hantu, dan semua yang berbau horor, karena tidak sama sekali.

Minggu mati---isbu’ al mayit—death week---adalah istilah yang digunakan di Saudi untuk minggu terakhir sebelum waktu ujian semester dimulai atau seminggu sebelum ujian dimulai.Dan istilah minggu mati hanya diperuntukkan untuk dunia pendidikan di Saudi dari SD sampai PT saja.Biasanya di Minggu mati, semua siswa yang dirasa telah menyelesaikan tugas sekolah seperti essay,assignment, praktek, dan diyatakan selesai oleh gurunya, diberikan kebebasan boleh datang ke sekolah ataumemilih tinggal dirumah, untuk mengulang pelajaran sendiri. Dan baru hadir kembali ke sekolah saat ujian nanti.

Sementara untuk siswa yang dianggap masih punya “utang” tugas dan belum bebas, harus tetap datang ke sekolah, sampai dinyatakan bebas dari tugas sekolah oleh guru yang bersangkutan. Di Minggu mati tidak ada kegiatan mengajar, tetapi jika siswa ingin bertemu guru mereka bisa bertemu di ruang guru masing masing, dan absen siswa juga tidak berpengaruh di minggu mati, jadi kegiatan mengajar di sekolah memang nyaris mati di Minggu mati,kecuali untuk siswa dan guru yang berkepentingan saja.

Jadi saat anda ke Saudi, dan mendengar istilah isbu' al mayit atau minggu mati, gak perlu takut dan penasaran ya.

Omong omong dengan istilah minggu mati --death week--saya jadi ingin membandingkan kegiatan yang dilakukan di minggu mati di Australia,

Di Australia,  istilah death week pertama kali saya dengar saat masih kuliah dulu, karena death week berarti minggu dateline penyerahan semua tugas kuliah yang waktunya gak bisa diulur ulur lagi, dan di Australia death week yang saya tahu hanya digunakan untukhigher education dan dunia kerja, untuk SD-SMA saya gak pernah denger ada istilah death week.

Apakah ini sama dengan istilah minggu tenang di Indonesia ?

Yang saya tahu minggu tenang di Indonesia adalah minggu dimana para parpol udah gak boleh kampanye kampanye lagi, seminggu sebelum waktunya pemilu. Dan saat itu memang beneran tenang dan nyaris mati  dari gembar gembor kampanye partai, makanya dinamakan minggu tenang.

Beda Negara, beda nama dengan  maksud yang sama, tapi beda kegiatannya. Unik!


Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun