Mohon tunggu...
Muhammad Hasan Bahtiar
Muhammad Hasan Bahtiar Mohon Tunggu... Jurnalis - Penulis

Blogger

Selanjutnya

Tutup

Nature

Gempa Berkekuatan 4,5 SR, BPBD Cilacap: Tidak Berdampak Kerugian dan Korban Jiwa

8 Januari 2019   11:12 Diperbarui: 28 Juni 2020   00:51 216
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Logo BMKG (Istimewa)

Cilacap - Gempa berkekuatan 4,5 Magnitudo yang berpusat di tenggara laut berjarak 69 kilometer dari cilacap Senin Malam pukul 23.58 WIB menurut pengamatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) tidak berdampak pada kerugian yang ditimbulkan.

Gempa yang terjadi malam tadi juga ditanggapi oleh warganet di media sosial, ada status berseliweran yang mengatakan adanya gempa, hal tersebut pun dikomentari warganet yang sama warga cilacap, dari yang kami amati komentar tersebut ada yang mempertanyakan "nang ndi" (dimana) juga ada yang mengatakan status tersebut adalah ngelindur (mengigau).

BPBD Cilacap melalui Tri Komara Sidi mengatakan, "Melalui keterangan dari BMKG, gempa yang terjadi pada Senin (7/1/2019) pukul 23.58 WIB yang berpusat di laut arah tenggara 69 kilometer dari Cilacap, bertitik koordinat gempa berada di 8,32 Lintang Selatan dan 109,09 Bujur Timur. Dengab kedalaman gempa 11 kilometer. Gempa ini terasa di wilayah kota Cilacap, bahkan terasa hingga wilayah Pangandaraan", ucapnya.

Namun hingga Selasa pagi pihaknya belum mendapatkan laporan baik dari relawan kebencanaan, maupun petugas BPBD dan PMI Cilacap. Namun demikian pihaknya akan terus melakukan penulusaraan kepada wilayah- wilayah yang dekat dengan episentrum gempa, guna mengetahui adanya dampak gempa atau tidak, lanjutnya.

Ia juga mengatakan jika BPBD Cilacap telah menghubungi Camat dan Kasi trantib di seluruh wilayah cilacap dan harapanya tidak ada kerugian atau korban jiwa yang ditimbulkan karena gempa tadi malam. (*)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun