Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Perancis Tantang Spanyol di Final Liga Negara UEFA

8 Oktober 2021   07:19 Diperbarui: 8 Oktober 2021   07:48 420
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Trofi UEFA Nations League (sumber : kompas.com)

Di lini tengah Perancis memiliki "kuartet" Teo Hernandez, Adrien Rabiot, Paul Pogba, dan Benjamin Pavard. Mereka juga menjadi andalan di klub masing-masing. Klub tempat mereka bermain juga merupakan klub besar dan top Eropa.

Sebut saja Teo Hernandez, andalan AC Milan. Adrien Rabiot andalan Si Nyonya Tua Juventus. Paul Pogba menjadi andalan Si Setan Merah Manchester United. Sementara Benjamin Pavard masih menjadi andalan Bayern Munchen.

Demikian pula di lini belakang Perancis. Di sana ada saudara kandung Teo Hernandez, yakni Lucas Hernandez. Kemudian ada juga Rafael Varane dan Jerome Kounde.

Kendati materi pemain Perancis relatif komplit dan merata, bukan berarti Perancis akan menang mudah lawan Spanyol. Bukan berarti pula Spanyol tidak bisa mengalahkan Perancis. Peluang kedua tim bisa disebut sama besar.   

Spanyol tidak bisa dipandang sebelah mata. Dengan menyingkirkan juara Eropa 2020 Italia, bisa tergambar bagaimana kekuatan Spanyol sesungguhnya.   

Pertandingan final antara Spanyol dengan Perancis mungkin bisa disebut sebagai "final ideal". Masalahnya siapa yang akan memenangkan pertandingan nanti, apakah Spanyol atau Perancis?

Ada "pepatah" yang menyebut bahwa tim yang akan memenangkan pertandingan adalah tim yang paling siap. Jadi, tim yang akan memenangkan pertandingan nanti adalah tim yang paling siap. Tim itu mungkin Perancis, tapi bisa juga Spanyol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun