Mohon tunggu...
Wildan Hakim
Wildan Hakim Mohon Tunggu... Dosen - Dosen I Pengamat Komunikasi Politik I Konsultan Komunikasi l Penyuka Kopi

Arek Kediri Jatim. Alumni FISIP Komunikasi UNS Surakarta. Pernah menjadi wartawan di detikcom dan KBR 68H Jakarta. Menyelesaikan S2 Manajemen Komunikasi di Universitas Indonesia. Saat ini mengajar di Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) Jakarta dan Peneliti Senior di lembaga riset Motion Cipta Matrix.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Kemenhub Gelar Mudik Gratis Aman Nyaman Setiap Tahun, Anda Tidak Tertarik?

14 Juni 2017   08:23 Diperbarui: 14 Juni 2017   22:47 829
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sepeda motor pemudik yang diangkut dari Jakarta tiba di Solo pada Kamis (24/07/2014). Sumber foto: www.solopos.com

Nah, untuk moda angkutannya ada beberapa pilihan. Adanya beragam pilihan ini bertujuan agar semakin banyak orang terlayani dengan program mudik gratis ini. Adapun pilihan modanya sebagai berikut ini.

  1. Penumpang naik bus, sepeda motor diangkut dengan truk.
  2. Sepeda motor diangkut dengan kereta api secara gratis.
  3. Sepeda motor diangkut dengan kapal laut secara gratis.
  4. Penumpang dan sepeda motor diangkut dengan kapal penyeberangan secara gratis.

Untuk lebih mudahnya, begini penjelasan dari masing-masing pilihan moda angkutan di atas.

  • Mudik gratis memakai bus dan truk hanya disediakan ke 29 kota yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, serta Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Truk pengangkut sepeda motor rencananya akan berangkat pada 21 Juni 2017 atau H-4. Sementara itu, bus yang mengangkut penumpang akan berangkat pada 22 Juni 2017 atau pada H-3. Bagi pemilik sepeda motor, proses pengangkutan atau loading kendaraan dilakukan pada 19-20 Juni 2017.
  • Mudik gratis untuk sepeda motor dengan kereta api akan melalui jalur lintas selatan dan utara. Ada tiga tujuan akhir kereta api yaitu (1) Jakarta -- Pasar Turi Surabaya, (2) Jakarta -- Kutoarjo, dan (3) Jakarta -- Kediri. Ditargetkan ada 8.352 sepeda motor yang bisa diangkut pada arus mudik nanti.
  • Untuk sepeda motor diangkut dengan kapal laut secara gratis, hanya ada satu tujuan yakni Tanjung Priok Jakarta menuju Tanjung Mas Semarang.
  • Mudik gratis dengan kapal penyeberangan melayani dua tujuan yakni Jakarta -- Semarang dan Jakarta -- Lampung.

Mendaftar mudik gratis
Buat Anda yang #SiapUntukMudik dan berminat untuk mudik sepeda motor gratis lewat laut menuju Semarang, pendaftarannya masih dibuka sampai dengan 16 Juni 2017. Kalau ribet dengan daftar online, ya daftarnya offline saja. Salah satu pendaftaran offline ini dilayani di Gelanggang Olahraga Ciputat yang berlokasi di samping Pasar Ciputat di Jalan KH. Dewantara Tangerang Selatan.

Suasana pendaftaran mudik gratis sepeda motor via kapal laut menuju Semarang di GOR Ciputat pada Sabtu (10/06/2017). Sumber foto: Pribadi (Sri Hartati)
Suasana pendaftaran mudik gratis sepeda motor via kapal laut menuju Semarang di GOR Ciputat pada Sabtu (10/06/2017). Sumber foto: Pribadi (Sri Hartati)
Untuk Lebaran 2017 ini, jumlah peminat mudik sepeda motor gratis lumayan banyak lho. Dari foto yang diunggah rekan saya Sri Hartati, pada Sabtu 10 Juni 2017 kemarin, ada ratusan pemudik yang mendaftarkan sepeda motornya untuk diangkut dengan kapal laut menuju Semarang.

Layanan pendaftaran offline ini dibuka dari jam 09.00 sampai dengan 16.00. Pemudik yang mendaftar diharuskan membawa KTP, SIM C, serta STNK asli saat mendaftar. Nah, saat motor hendak diangkut ada beberapa hal teknis yang harus diketahui.

  1. Memiliki SIM dan STNK yang masih berlaku;
  2. Kondisi sepeda motor layak jalan;
  3. Tidak boleh ada modifikasi atau aksesoris tambahan pada sepeda motor;
  4. Harus ada penyangga atau standar tengah (standar dua);
  5. Harus dilengkapi dengan pegangan belakang;
  6. Ukuran roda atau ban harus sesuai dengan standar pabrik;
  7. Tidak ada box yang dipasang di sepeda motor;
  8. Jumlah helm sesuai dengan jumlah penumpang;
  9. Bensin sepeda motor saat akan diangkut maksimal berisi satu liter;
  10. Kunci sepeda motor bisa dititipkan kepada petugas.

Untuk tujuan Semarang atau mudik, kapal pengangkut akan berangkat pada 17, 19, 21, dan 23 Juni 2017. Sebaliknya, untuk arus baliknya dari Semarang ke Jakarta kapal akan berangkat pada 30 Juni, lalu pada 2, 4, 6 Juli 2017.

Lebih praktis dengan mudik gratis kan? Gratis biaya angkut sepeda motornya, lebih ekonomis ongkos mudiknya. Yang lebih penting itu, jaminan keselamatannya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun