Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

LKMS 2023 SMP Labschool Jakarta yang Berkesan 1

21 Januari 2023   15:49 Diperbarui: 21 Januari 2023   16:03 1248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah upacara pembukaan LKMS 2023, kami para peserta mendapatkan materi pertama. Judulnya komitmen dan semangat berorganisasi oleh bapak Bimo Pradikto. Beliau memberikan tips dalam menjalankan organisasi. Sekarang beliau menjabata sebagai - Direktur Utama PT Anugerah Dagang Berinvestasi.

tips-63cba2404addee4cbc2bd972.jpeg
tips-63cba2404addee4cbc2bd972.jpeg
Bimo Praktikno adalah seorang pengusaha muda yang sukses dan merupakan lulusan dari SMA Pangudi Luhur dan Universitas Bina Nusantara jurusan informatika. Bagus sekali cara penyampaiannya dan membuat semua peserta senang dengan materinya. Banyak siswa yang bertanya tentang keorganisasian kepada beliau.

dokpri
dokpri

Sekitar pukul 11.30 WIB, semua peserta putra yang beragama Islam, diajak oleh pelatih ke masjid Ahmad Yani yang ada di pintu masuk Wisma Atlet. Masjid Ahmad Yani ini dibangun dan diresmikan oleh Mayjen Agus di tahun 2019, dan ruangannya ber-AC. Khotib dan imamnya sangat bagus sekali dan membuat kami khusyuk dalam menjalankan ibadah sholat Jumat.

masjid ahmad yani/dokpri
masjid ahmad yani/dokpri

Setelah sholat jumat, kami berjalan kaki kembali ke dalam tempat acara. Ada sekitar 1000 meter perjalanan kami. Lumayan jauh juga jaraknya. Namun, membuat kami senang dan semangat menjalaninya. Kami diminta bersholawat sepanjang perjalanan dan alhamdulillah sampai juga ke tempat acara makan siang komando.

makan komando/dokpri
makan komando/dokpri

Kami diminta untuk makan siang bersama di bawah komando para pelatih dari TNI AD yang baik hati dan terkadang galak, hehehe. Anak-anak tidak boleh bicara dan harus habis makan siangnya. Semua itu membuat siswa menjadi tertib dan makannya habis.

makan komando/dokpri
makan komando/dokpri

Senang juga acara makan komando yang dipimpin pelatih TNIA AD. Semua siswa yang hadir merasakan kebersamaan dan kenikmatan bersama. Omjay perhatikan tak ada nasi yang tersisa. Semua habis dimakan oleh siswa.

dokpri
dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun