Mohon tunggu...
Widi Kurniawan
Widi Kurniawan Mohon Tunggu... Human Resources - Pegawai

Pengguna angkutan umum yang baik dan benar | Best in Citizen Journalism Kompasiana Award 2022

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Artikel Utama

Halte Transjakarta Dibakar, Stasiun MRT Dirusak, Terlalu!

8 Oktober 2020   21:25 Diperbarui: 9 Oktober 2020   16:09 1180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana Halte Transjakarta Bundaran HI yang terbakar di Jalan M.H Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (8/10/2020)(KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

Beda dengan mereka yang turun ke jalan demi memperjuangkan nasib pekerja, tapi justru sebagian di antara mereka malah belum pernah merasakan jadi pekerja.

---

Sekitar pukul 17.00, bus yang saya tunggu akhirnya datang juga. Terlambat 20 menit dari biasanya.

Dari dalam bus, saya bisa memantau dari smartphone tentang perkembangan situasi demo yang lokasinya secara fisik sebenarnya hanya berjarak beberapa kilometer saja.

Gila, halte bus transjakarta di Bundaran HI dibakar massa!

Menyedihkan. Demo ya demo, tapi nggak gitu amat dong gaes.

Entah siapa orang-orang yang sampai bertindak gila seperti itu. Apa benar mereka murni buruh atau pelajar, atau mahasiswa? Jelas tindakan ini melenceng dari tujuan penyampaian pendapat menolak UU Cipta Kerja.

Foto: Twitter @adriyansyahyasin
Foto: Twitter @adriyansyahyasin
Woi, itu halte transjakarta sehari-hari dipakai oleh pekerja biasa, juga pelajar buat ke sekolah kalau pas enggak ada pandemi. Bus transjakarta adalah transportasi murah meriah nyaman yang dimanfaatkan masyarakat pekerja dan pelajar sehari-hari. Mau naik apa dan berapa duit ekstra yang dikeluarkan oleh pekerja ibu kota ini kalau sarana transportasinya tak berfungsi lagi?

Nggak cukup halte transjakarta, beberapa waktu kemudian muncul kabar jika massa pun mencoba merusak Stasiun MRT Bundaran HI. Untungnya saat itu pihak MRT telah menutup stasiun dan sigap memangkas operasional kereta.

Waduh, nggak bener banget ini. Dikiranya yang naik MRT tiap hari itu pengusaha, anggota DPR atau pejabat yang kalian caci maki belakangan ini ya?

Enggak dong gaes. Itu sama seperti transjakarta, MRT juga dipakai para pekerja dan pelajar. Dari karyawan berdasi hingga pekerja ber-helm proyek, dari yang bersepatu hingga yang pakai sandal jepit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun