Mohon tunggu...
Wardah Fajri
Wardah Fajri Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Penulis Pengembara Penggerak Komunitas

Community Development -Founder/Creator- Social Media Strategist @wawaraji I www.wawaraji.com Bismillah. Menulis, berjejaring, mengharap berkah menjemput rejeki. Blogger yang menjajaki impian menulis buku sendiri, setelah sejak 2003 menjadi pewarta (media cetak&online), menulis apa saja tertarik dengan dunia perempuan, keluarga, pendidikan, kesehatan, film, musik, modest fashion/fashion muslim, lifestyle, kuliner dan wisata.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Pesan Cinta Bumi dari Krakatau "Chapter Two"

14 Februari 2020   21:05 Diperbarui: 14 Februari 2020   21:21 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
A Magical Journey of Kakatau, Titan Center Bintaro 2020 @sattoraji 

Krakatau konsisten bermusik, menulis lagu penuh makna, alunan nada yang berenergi pun syahdu. Perpaduan harmonis musisi jazz kawakan dengan peran dan kekuatannya masing-masing, membawa pesan lingkungan dan kemanusiaan.

Bangga, Indonesia punya musisi senior yang masih aktif berkiprah memperkaya musik Indonesia seperti Krakatau.

Makin bangga ketika bisa menyaksikan pertunjukkan langsung Krakatau yang enerjik, memanjakan telinga dengan permainan musik kelas maestro dan vokal bertenaga dengan penyanyinya yang lincah. Padahal personel Krakatau tak lagi muda, kisaran usia 50-60 tahun.

Namun pertunjukkan musik jazz di Titan Center Bintaro bertajuk A Musical Journey of Krakatau, menunjukkan semangat muda dan tak ada kata pensiun dalam bermusik. Saya jadi nostalgia meski saat saat Krakatau "viral" pada zamannya, saya masih sangat belia.

A Magical Journey of Kakatau, Titan Center Bintaro 2020 @wawaraji
A Magical Journey of Kakatau, Titan Center Bintaro 2020 @wawaraji

Titan Center Bintaro, dengan kapasitas 414 seat, penuh dengan penonton, penggemar, juga penikmat musik seperti saya yang hadir menyaksikan A Musical Journey of Krakatau pada 8 Februari 2020.

Dalam ruangan bersetting teater, saya nyaman dan bahagia menyaksikan pertunjukkan musik Krakatau. Selain tempat duduk yang memudahkan menikmati panggung dan performa seluruh musisinya, saya juga  bisa menikmati kualitas vokal dan musik, dengan maksimal.  

A Magical Journey of Kakatau, Titan Center Bintaro 2020 @wawaraji
A Magical Journey of Kakatau, Titan Center Bintaro 2020 @wawaraji

Makin bahagia dengan 20 lagu yang dimainkan, plus satu solo drum Gilang Ramadhan. Pertunjukkan yang selaras dengan usia jelang 40, matang dan tenang namun tetap bergairah. Satu hal lagi dari tempat pertunjukkan multifungsi ini, bebas asap rokok. Ini penting buat saya yang masih dalam terapi obat paru.

Chapter Two
A Musical Journey of Krakatau juga momen mengenalkan, lagi, album baru Krakatau bertajuk Chapter Two. Integritas masih menjadi karakter Krakatau. Sejak kelahiran album pertama tahun 1986, band kenamaan dan kebanggaan Indonesia ini menyuarakan isu lingkungan dan kemanusiaan, selain tentunya lagu cinta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun