Mohon tunggu...
VINI ALFIANI
VINI ALFIANI Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA ALMA ATA YOGYAKARTA

MANIFESTING GOOD GRADES ALL SEMESTER

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Kualitas Pelayanan dalam Bisnis

23 November 2021   17:24 Diperbarui: 23 November 2021   18:02 926
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kualitas pelayanan yang baik sangat berpengaruh dalam bisnis. Pelayanan dengan kualitas yang baik akan menjadi salah satu daya tarik bagi para konsumen untuk kembali menggunakan atau membeli jasa maupun barang yang kita jual. Selain itu, pelayanan yang baik mampu menjadi stigma positif bagi orang lain sehingga pelanggan akan bertambah banyak.

Namun, memberikan pelayanan dengan kualitas yang bagus tidaklah mudah. Karena jika salah satu pelanggan tidak puas dengan pelayanan yang diberikan, tentu akan memberikan stigma negatif tentang pelayanan yang buruk kepada pelanggan yang lain. Berikut merupakan beberapa hal yang mampu meningkatkan kualitas pelayanan dalam bisnis.

GOOD ATTITUDE

Attitude atau tingkah laku yang baik merupakan salah satu hal yang dapat mempengaruhi keberhasilan dalam berbisnis. Berbicara terkait keberhasilan dalam berbisnis, ada beberapa attitude baik yang harus dimiliki oleh para pelaku bisnis. Yang pertama yaitu kemampuan mendengarkan dengan baik. 

Kedua, menghargai pelanggan. Ketiga, tidak menjanjikan sesuatu secara berlebihan dari sesuatu yang dapat diberikan. Keempat, berbicara sesuai fakta, tidak mengurangi dan tidak melebih-lebihkan. Kelima, menerima pendapat orang lain dan tidak langsung menolak. Keenam, mampu bertanggung jawab atas apapun yang dikatakan.

Attitude yang baik tidak akan sulit dilakukan jika dibarengi dengan sikap yang positif.

PELAYANAN CEPAT DAN TANGGAP

Para pelanggan tentu menginginkan pelayanan yang cepat dan tanggap. Namun cepat dan tanggap disini harus memiliki porsi yang pas. Jangan asal cepat namun tidak sesuai dengan keinginan pelanggan.

MENDENGARKAN KELUHAN DAN MEMBERIKAN SOLUSI

Terkadang ada beberapa pelanggan yang berkomentar atau memberikan keluhan terkait bisnis yang dijalankan. Sebagai pelaku bisnis yang baik sudah sepantasnya mendengarkan keluhan-keluhan dari para pelanggan agar mereka merasa lebih dihargai dan di dengarkan. Setelah mendengar keluhan tersebut berikan solusi yang tepat dengan menggunakan Bahasa dan penyampaian yang baik agar tidak menyinggung.

Demikian beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas bisnis yang sedang di jalani. Sebagai pelaku bisnis, memberikan pelayanan yang baik secara otomatis akan membuat usaha kita semakin berkembang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun