Mohon tunggu...
Victry Ani Suhartono
Victry Ani Suhartono Mohon Tunggu... Administrasi - Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat untuk orang lain

Jadikan menulis sebagai media berbagi informasi yang bermanfaat untuk orang lain.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

126 ORANG HASIL REKRUTMEN CAREER DAYS UGM AKAN DIKLAT PRAJABATAN PLN

24 Mei 2016   22:10 Diperbarui: 26 Mei 2016   14:49 1204
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penjelasan Diklat Prajabatan PLN

PT PLN (Persero) merupakan perusahaan penyedia jasa kelistrikan terbesar di Indonesia yang mempunyai rentang bisnis dari hulu sampai hilir mulai dari Pembangkitan, Transmisi hingga Distribusi Listrik ke pelanggan serta jasa-jasa pendukungnya membutuhkan 5.558 pegawai dalam beberapa tahun kedepan. Keberadaan pegawai baru selain akan menggantikan yang pensiun juga untuk menyelesaikan program 35.000 MW dan menjawab tantangan kebutuhan listrik yang terus meningkat. Hasil Rekrutmen pegawai melalui Career Day UGM KE-19 telah menghasilkan 126 orang calon pegawai baru.

Career Days UGM diadakan di Yogyakarta pada 27-28 Februari 2016 lalu ini diikuti ribuan pelamar yang ingin diterima menjadi pegawai PLN. Bidang / jurusan pendidikan yang dibuka diantaranya untuk lulusan Teknik Elektro, Elektronika, Lingkungan, Komunikasi, Informatika, Manajemen dengan batasan usia kelahiran 1990 atau sesudahnya untuk lulusan S1/DIV dan kelahiran 1992 atau sesudahnya untuk lulusan DIII. Pelamar yang mempunyai IPK minimal 2.75 untuk teknik dan 3.00 untuk non teknik melakukan pendaftaran di stand PLN dengan membawa copy akta kelahiran, copy ijasah dan transkip nilai yang telah dilegalisasi. 

Sekitar 1600 pelamar awalnya mengikuti tahapan seleksi yaitu seleksi admistrasi kemudian dilanjutkan tes intelegensi dan tersisa sekitar 1200 orang yang mengikuti tahapan selanjutnya yaitu tes akademis dan bahasa inggris. Setelah peserta mengikuti tahap demi tahap selanjutnya yaitu tes psikologi, tes kesehatan dan wawancara akhirnya tersisa 126 orang yang dinyatakan lolos untuk mengikuti diklat prajabatan PLN. Para peserta sebelum mengikuti diklat diundang mengikuti penjelasan kegiatan diklat prajabatan dan penandatanganan kontrak perjanjian OJT di PLN Corporate University Udiklat Semarang (24/5/2016).

Husni Ramdani salah seorang lulusan teknik elektro S1 arus kuat Universitas Jenderal Sudirman Purwokerto termasuk pelamar yang telah lolos dari ribuan pelamar dan dinyatakan lolos tes wawancara menyampaikan "Selama proses rekrutmen pegawai PLN tidak dipungut biaya apapun dan hasil ini adalah murni, tidak ada KKN".  

Husni Ramdani
Husni Ramdani
PLN yang pada awal rekrutmen sejak awal di pengumumannya memang sudah menyatakan tidak memungut biaya apapun dalam mengikuti seleksi dan tidak ada korespondensi berkaitan dengan rekrutmen. Saat ditanya alasan masuk PLN jawabnya "Cita-cita sejak SMP tertarik di bidang kelistrikan dan PLN dilihat dari profil perusahaannya yang bisa diakses melalui website www.pln.co.id bagus tentunya mempunyai jenjang karir yang juga bagus".

Dani begitu sapaan akrabnya berasal dari Tegal sebelumnya telah bekerja di perusahaan kontraktor dan konsultan menceritakan saat wawancara ditanya tentang kegiatan yang diikuti saat kuliah dan kontribusi yang diberikan "Saya mengikuti organisasi kemahasiswaan dan pernah menjadi peserta lomba robotik tingkat nasional yang diadakan oleh DIKTI di semarang pada waktu lalu".    


Penjelasan kegiatan diklat prajabatan PLN disampaikan oleh Tim rekrutmen PLN yaitu peserta supaya mempersiapkan perlengkapan yang wajib dibawa saat diklat prajabatan diantaranya 2 stel baju putih lengan panjang, celana panjang hitam, dasi hitam, pakaian dan sepatu olahraga, sepatu kerja warna hitam, jilbab hitam polos untuk peserta wanita yang berjilbab, kaus kaki putih dan keperluan pribadi seperti obat-obatan,keperluan mandi dan baju harian).

Diklat Prajabatan adalah Diklat yang diberikan kepada seseorang sebagai proses rekrutmen pegawai untuk dapat diangkat menjadi pegawai baru. Diklat  Prajabatan ini terbagi atas beberapa terminasi mulai dari Kesamaptaan , Pengenalan Perusahaan , Pembidangan sampai pada On Job Training. Tujuan dari Diklat Prajabatan ini adalah mempersiapkan calon pegawai PLN agar mempunyai kompetensi baik Soft maupun Hard sesuai dengan yang diharapkan oleh perusahaan. Penyelenggara diklat ini adalah PLN Corporate University yang merupakan Unit dari PT PLN (Persero) di bidang pendidikan dan pelatihan.

126 orang ini pada tanggal 28 Mei 2016 nanti akan berangkat bersama-sama dari Semarang menuju Pusdikpom Cimahi Bandung yang merupakan tempat diselenggarakannya Kesamaptaan untuk mendidik supaya lebih mengenal wawasan nusantara ditambah dengan kegiatan kedisiplinan dan fisik yang dimaksudkan agar menjadi orang yang berdisiplin dimana saja serta badan sehat, kuat dan tangkas.   

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun