Mohon tunggu...
Vicky Laurentina
Vicky Laurentina Mohon Tunggu... Penulis - Food blogger Indonesia

Saya melakukan food blogging di http://vickyfahmi.com.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Bagaimana Kurma dan Jinten Hitam Memperkuat Manfaat Madu

20 April 2021   23:35 Diperbarui: 20 April 2021   23:59 1283
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jinten hitam, tenyata pernah terbukti pada suatu riset akan kemampuannya meningkatkan suatu hormon dalam tubuh yang bernama insulin. Hormon insulin ini yang bertugas mengatur gula darah supaya tidak sampai meningkat setelah makan. 

Jinten hitam
Jinten hitam

Orang yang kekurangan hormon insulin, umumnya rentan mengalami penyakit diabetes. Maka tak heran, dengan bukti ilmiah bahwa jinten htam mampu meningkatkan insulin, minyak ini banyak dicari oleh para penderita diabetes.

Jinten hitam ternyata juga mampu mengurangi kolesterol. Sebabnya, jinten hitam ternyata dapat meningkatkan jumlah reseptor untuk protein LDL di tubuh manusia. Reseptor ini berperan untuk mengikat LDL, sedangkan LDL ini mengikat kolesterol. 

Apabila kolesterol diikat bersama reseptor LDL, maka kolesterol tidak akan sampai beredar dalam darah dan merusak pembuluh darah, yang bisa berakibat penyakit jantung koroner dan stroke. Orang-orang yang selama ini berisiko mengalami penyakit jantung koroner dan stroke, seringkali mengkonsumsi jinten hitam, dengan harapan jinten hitam dapat menekan kolesterol mereka.

Tidak harus menunggu usia lanjut dulu untuk mengkonsumsi jinten hitam. Pada orang-orang yang belum mempunyai masalah dengan ancaman penyakit jantung atau stroke, jinten hitam ternyata sudah piawai membuktikan kehebatannya untuk menyembuhkan jerawat, sehingga banyak digunakan sebagai suplemen kecantikan. Jinten hitam juga digunakan untuk merangsang kesuburan alat-alat reproduksi wanita maupun pria.

Dengan manfaat jinten hitam yang terasa oleh banyak orang, maka banyak pabrik suplemen meminang jinten hitam sebagai produk andalan. Beberapa pabrik bahkan mengkolaborasikan jinten hitam bersama madu sekaligus dalam suatu produk suplemen kesehatan.

Dan timbullah pertanyaan, bagaimana jika jinten hitam dijadikan suatu suplemen bersama madu dan kurma?

Kojima: Korma, Jinten Hitam, dan Madu

Sudah lama saya mengenal produk suplemen bernama Kojima. Suplemen cairan madu ini bukanlah madu belaka, namun merupakan madu dengan 3 kebaikan yaitu korma, jinten (habbatussauda), dan madu itu sendiri.

Produk Kojima ini diproduksi oleh PT Deltomed Indonesia, suatu produk yang memiliki bisnis di Kabupaten Wonogiri. Saya membelinya pada suatu toko dekat rumah saya, dan produk yang saya dapatkan adalah sebuah botol berwarna hitam berisi 140 ml cairan suplemen.

Berdasarkan etiket pada produknya, saya jadi paham bahwa di dalam botol 140 ml suplemen ini terkandung 28 gram ekstrak kurma, 7 gram ekstrak jinten hitam (habbatussauda), 70 gram madu, serta 2,3 gram ekstrak asam jawa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun