Mohon tunggu...
Vera
Vera Mohon Tunggu... Mahasiswa - ganbatte kudasai!

Bismillah

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Ingin Menjadi Seorang Event Organizer yang Sukses? Inilah Beberapa Skill yang Harus Dimiliki!

6 Maret 2021   06:39 Diperbarui: 6 Maret 2021   06:42 1280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Worklife. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Industri event organizer sangatlah kompetitif. Maka dari itu, kita harus tampil beda dengan orang lain. Kreativitas dan juga ide sangat diperlukan agar kita menjadi beda dari yang lain.  Selain itu, seorang event organizer juga harus dapat merealisasi dan mengeksekusi idenya itu.

6. Perhatian yang mendetail

Hal-hal kecil dalam sebuah acara harus tetap diperhatikan, jika tidak hal itu akan menimbulkan sebuah kesalahan yang nantinya akan menjadi masalah yang besar. Maka dari itu, Event Organizer membutuhkan seseorang yang memperhatikan setiap detail ataupun hal-hal kecil guna meminimalisir kacaunya sebuah acara.

7. Kemampuan berteknologi

Dewasa ini, teknologi sudah sangat melekat dengan kita. Semua hal memerlukan teknologi, tak terkecuali event organizer. Teknologi juga mendukung akan pentingnya kesuksesan sebuah acara. Jika kita dapat mengoptimalkan kemampuan dalam berteknologi, maka hal itu akan memudahkan pekerjaan kita. Teknologi digunakan dalam banyak hal, baik sebelum acara, saat acara berlangsung, maupun sesudah acara. Seperti halnya dalam registrasi online, penjualan tiket, penyebaran pamflet, teaser, komunikasi, dan banyak hal lainnya yang membutuhkan teknologi. Jadi, kemampuan teknologi sangat dibutuhkan di Event Organizer untuk mengoptimalkan kerja guna mensukseskan sebuah acara.

8. Kemampuan berelasi

Relasi sangat dibutuhkan guna terselenggaranya sebuah acara. Seperti relasi dengan banyak klien, vendor, sponsor, stake holder, seorang PR/public relation, dan berbagai pihak lainnya yang dimana mereka akan turut berkontribusi mensukseskan acara. Kita harus memiliki kemampuan menjalin hubungan baik dan membangun relasi yang luas.

9. Problem solver

Dalam sebuah acara, tidak bisa kita elak bahwa kemungkinan terjadinya sebuah masalah. Seorang Event Organizer harus dapat menganalisa, menemukan solusi, dan menangani untuk masalah yang ada agar acara yang dilaksanakan dapat lancar dan sukses tanpa hambatan.

Selain itu, dibutuhkan juga seorang yang bersemangat, berdedikasi, mempunyai pribadi yang baik, cekatan, gigih, disiplin, dan juga gampang untuk beradaptasi dengan lingkungan baru.

Dengan skill-skill tersebut, kamu bisa menjadi seorang event organizer yang hebat dan sukses. Sekarang bagaimana, apakah kalian tertarik untuk menjadi seorang event organizer?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun