Mohon tunggu...
Valerie
Valerie Mohon Tunggu... Freelancer - Pribadi

Halo I'm Valerie!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tips Menyiapkan Perlengkapan untuk Belajar di Luar Negeri

28 Juni 2022   13:05 Diperbarui: 28 Juni 2022   13:11 124
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Belajar di luar negeri merupakan impian sebagian orang. Diharapkan dengan belajar di luar negeri, ilmu yang didapat disana baik ilmu kehidupan maupun akademis dapat diterapkan di Indonesia supaya Indonesia lebih maju. Namun, tahukah Anda ada beberapa hal yang harus Anda siapkan sebelum berangkat belajar di luar negeri? Dikutip dari artikel berikut, ini dia beberapa hal yang harus Anda siapkan. Yuk, simak. 

  • Lengkapi dokumen kenegaraan

Dokumen kenegaraan yang dimaksud disini adalah paspor dan visa. Pastikan masa berlaku paspor Anda belum habis dan sudah terdaftar untuk mendapatkan visa. Hampir semua negara memiliki visa khusus pelajar internasional sehingga Anda tidak perlu untuk daftar visa lagi selama periode belajar masih berlangsung. 

  • Daftar asuransi kesehatan untuk international student

Pastikan Anda telah memiliki asuransi kesehatan untuk international student. Karena biaya pengobatan dan regulasi pengobatan yang berbeda dengan kita, Anda wajib memiliki asuransi agar dapat diterima berobat di negara tujuan. Biasanya ada beberapa opsi asuransi dari beberapa provider yang bisa Anda pilih. Pilihlah opsi yang sesuai dengan budget dan kebutuhan Anda.

  • Cari tempat tinggal

Putuskan apakah Anda ingin tinggal di asrama universitas (jika universitas Anda memilikinya) atau tinggal sendiri. Jika tinggal sendiri, Anda bisa memilih apartment atau share house. 

Ketika mencari tempat tinggal, perhatikan hal-hal berikut:

- Kondisi: apakah sudah furnished (sudah dengan perabotan) atau unfurnished (masih kosong)? Disarankan mencari tempat yang furnished supaya Anda tidak perlu belanja perlengkapan lagi.

- Harga: pastikan biaya untuk tagihan air, listrik, dan gas sesuai dengan budget Anda 

- Area: seberapa dekat tempat tinggal tersebut dengan kampus.

  • Siapkan uang

Sebaiknya Anda segera membuka rekening bank setelah sampai di negara tujuan. Namun, disarankan untuk membawa credit atau debit card yang bertanda Visa atau MasterCard supaya Anda tetap bisa mengakses ATM, untuk mengambil tunai atau melakukan pembayaran sementara rekening masih dalam proses pembukaan.

  • Tingkatkan kemampuan bahasa negara tujuan

Meski Anda sudah memenuhi persyaratan Bahasa Inggris untuk masuk universitas, pastikan kemampuan berbahasa inggris Anda tidak hanya di teori saja. Karena komunikasi adalah hal penting untuk mampu bertahan hidup di luar negeri. Giat berlatih akan meningkatkan skill komunikasi Anda.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun