Mohon tunggu...
valenia ivana
valenia ivana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

ENFP person II Accounting student Airlangga University

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Menguasai Teknologi Informasi di Era 4.0 Pada Bidang Pendidikan

30 Juni 2022   08:59 Diperbarui: 30 Juni 2022   09:23 1449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Revolusi Industri merupakan suatu bentuk perubahan besar dari bidang teknologi yang menyebabkan perubahan di bidang lainnya. Revolusi Industri dimulai pada tahun 1750 dimana kita bisa sebut revolusi industri 1.0 yang pada saat itu penemuan mesin uap diungkap pertama kalinya. Kemudian Revolusi Industri 2.0 dimulai saat adanya pergantian penggunaan mesin uap ke mesin yang menggunakan tenanga listrik. Lalu, pada Revolusi Industri 3.0 dimulai ketika proses produksi penggunaan mesin yang mampu bergerak dan dikontrol, mulai digunakannya robot sederhana. Hingga penggunaan komputer. Hingga pada masa yang saat ini kita alami dimana telah memasuki Revolusi Industri 4.0 dimana pada era ini segala sistem diarahkan ke bentuk digital.

Pada era revolusi industri 4.0 saat ini segala bidang kehidupan pasti berkaitan dengan teknologi digital, artifical intelegent, big data, dan robotic. Salah satunya pada bidang pendidikan, memasuki era revolusi industry 4.0 dunia pendidikan dituntut untuk melibatkan teknologi dalam mengontruksi pembelajaran. Adapun hubungan dunia pendidikan dengan revolusi industri 4.0 adalah yang mana dunia pendidikan dituntut untuk mengikuti perkembangan teknologi yang berkembang pesat serta memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi sebagai fasilitas serba canggih untuk memeperlancar proses pembelajaran. Karena tujuannya untuk membetuk pola pikir pembelajaran kreatif dan inovatif sehingga membentuk SDM (Sumber Daya Manusia) yang berpikir kritis, dan menguasai kolaborasi hingga literasi digital dan siap menghadapi perubahan fundamental dalam proses pembelajaran.

Sistem pembelajaran pada masa revolusi 4.0 dengan penerapan kreativitas, berpikir kritis, kolaborasi, keterampilan komunikasi, kemasyarakatan dan keterampilan karakter. Paradigma pembelajaran era revolusi industri 4.0 menerapkan kemampuan peserta didik dalam mencari tahu dari berbagai cara merumuskan permasalahan, berpikir analitis dan kerjasama serta berkolaborasi dalam menyelesaikan masalah.

Berikut manfaat Menguasai Teknologi Informasi pada masa sekarang:

- Informasi yang dibutuhkan akan semakin cepat dan mudah diakses untuk kepentingan pendidikan

 - Inovasi dalam pembelajaran semakin berkembang dengan adanya e-learning yang semakin memudahkan proses pendidikan 

- Materi pelajaran yang disampaikan menjadi lebih menarik dan interaktif

 - Dapat mengakses informasi hasil penelitian orang lain

 - Kemajuan TIK juga akan memungkinkan berkembangnya kelas virtual atau kelas yang berbasis teleconference yang tidak mengharuskan sang pendidik dan peserta didik berada dalam satu ruangan

 - Dapat menyelesaikan tugas dengan cepat dan tepat seperti membuat makalah, paper, dan lain-lain

 - Siswa tidak ketinggalan pengetahuan dengan negara lain yang sudah maju 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun