Mohon tunggu...
Nik Ulil Ismatul Husna
Nik Ulil Ismatul Husna Mohon Tunggu... -

mahasiswi universitas negeri jember fb: ulil isma

Selanjutnya

Tutup

Money

Biografi Pengusaha

28 Februari 2014   13:56 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:23 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Nama: Nik Ulil Ismatul Husna

NIM: 131810201035

Tugas: Biografi pengusaha (Kewirausahaan)

Ir. Ciputra

Ciputra adalah seorang insinyur yang menjadi pengusaha properti. Beliau lahir di Parigi, Sulawesi Tengah pada tanggal 24 Agustus 1931. Waktu kecil beliau dikenal dengan nama Tjie Tjin Hoan. Sedangkan ayahnya bernama Thie Siem Poe. Ayah Ciputra ini dulu pernah ditangkap oleh tentara tak dikenal pada tahun 1944 karena dituduh sebagai mata-mata asing dan tidak pernah kembali lagi.

Ciputra menempuh pendidikan SMP dan SMA nya di Manado yakni di Frater Don Bosco. Ciputra merupakan orang yang tidak mudah putus asa dan selalu berfikir maju. Setelah menyelesaikan pendidikan SMA nya beliau pindah menuju Jawa untuk kuliah di ITB. Pada tingkat keempat beliau mendirikan usaha konsultan arsitektur bangunan yang berkuantor di sebuah garasi bersama dengan dua orang teman mahasiswanya. Pada tahun 1960 Ciputra mendapat gelar insinyurnya yang kemudian pindah ke Jakarta.

Ir. Ciputra mulai mengawali karirnya dengan bekerja di Jaya Group, yakni perusahaan milik Pemda DKI. Beliau menjabat sebagai direksi hingga usianya mencapai 65 tahun. Setelah itu beliau dialih tugas sebagai penasihat perusahaan. Salah satu inovasi yang disumbang oleh Ir. Ciputra yaitu pembangunan proyek Ancol.

Setelah beliau menjabat sebagai direktur di Jaya Group, beliau mendirikan perusahaan baru bersama keempat temannya yakni Sudono Salim, Sudwikatmono, Budi Brasali, dan Ibrahim Risjad, yang membangun perumahan mewah Pondok Indah dan Kota Mandiri Bumi Serpong Damai. Perusahaan tersebut dinamakan Metropolitan Group. Beliau menjabat sebagai komisaris di perusahaan tersebut. Perusahaan ini berkembang di tangan kelima wirausahawan tersebut. Tak puas dengan hal itu, Ir. Ciputra mendirikan perusahaan keluarga yang diberi nama Ciputra Group.

Kegigihan Ir. Ciputra mengantarkannya pada kesuksesan yang sangat berarti. Namun pada tahun 1977 ketiga perusahaan tersebut tertimpa krisis ekonomi. Tidak hanya itu saja, kegigihan Ir. Ciputra juga diuji dengan ditutupnya Bank Ciputra oleh pemerintah. Hal ini karena Bank tersebut dinggap tidak layak. Selain itu Asuransi Jiwa Ciputra Allstate yang baru dirintisnya juga ikut ditutup. Akhirnya dengan kesabarannya Ir. Ciputra mendapat kesempatan untuk merestrukturisasi hutang-hutangnya dan ketiga perusahaan tersebut dapat bangkit kembali. Bahkan Ciputra Group saat ini mampu melakukan ekspansi hingga ke luar negri.

Pada saat usianya mncapai 75 tahun, Ir. Ciputra memilih untuk mengabdikan dirinya dibidang pendidikan. Yakni dengan membangun sekolah dan Universitas Ciputra. Sekolah ini menitik beratkan pada bidang kewirausahaan. Selain itu juga mempersiapkan lulusannya menjadi seorang pengusahawan yang sukses.

Atas kegigihannya tersebut saat ini Ir. Ciputra dikenal sebagai penyebar kewirausahaan di Indonsia. Kiprah beliau ini diapresiasikan oleh MURI dengan memberikan dua rekor kepada beliau. Yakni sebagai wirausahawan peraih penghargaan terbanyak di berbagai bidang dan penyelenggaraan pelatihan kewirausahaan kepada dosen terbanyak. Ir. Ciputra ini dinobatkan sebagai Entrepreneur of The Year 2007 versi Ernst & Young.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun