Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Guru SD Masing-masing Punya Kendaraan Pribadi (Bukan Humor)

16 Mei 2024   20:40 Diperbarui: 17 Mei 2024   05:17 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gaji Paling Rendah 60 juta Rupiah Perbulan 

Karena kami berdua tinggal di daerah Burns Beach,maka setiap hari kami keluar rumah melalui depan Rumah Sekolah Dasar Burns Beach.

Ada rambu rambu maksimal kecepatan 40 km/ jam,karena melalui jalan didepan Rumah Sekolah.

Halaman Rumah Sekolah yang berfungsi sebagai tempat parkir kendaraan untuk para guru dan petugas Primary School.. Sedangkan kendaraan tamu dan kendaraan orang tua murid diparkir diluar pekarangan Rumah Sekolah.

Dokumentasi pribadi 
Dokumentasi pribadi 


Di Australia, rata rata setiap orang punya kendaraan pribadi. Termasuk cleaning services dan Tukang Potong rumput. Karena kendaraan sudah merupakan sebuah kebutuhan pokok.

Dokumentasi pribadi 
Dokumentasi pribadi 

Apalagi orang yang profesinya sebagai Guru Sekolah. Tenaga Pengajar sangat dihargai. Ini bukan kata saya ataupun menurut kata orang.

Gaji seorang Guru SD berkisar sekitar 6 ribu dollars Perbulan. Anggap saja kurs dollar adalah Rp.10.000 persatu dollar, berarti setiap bulan terima gaji sekitar 60 juta Rupiah. Tergantung pada jam kerja masing masing guru. 

Untuk jelasnya ijinkanlah saya kutip sebait dari Sumber berita:

AgencyDepartment of Education
Salary Teacher, $78,397 - $113,568 per annum (SEA GA 2021)
Location Burns Beach
Unit/Division Independent Public School - North Metropolitan Education Region
Branch Burns Beach Primary School
Work Type Permanent - Part Time,

Sumber: https://search.jobs.wa.gov.au

Sumber berita adalah resmi dari Pemerintah Australia.

Silakan dibaca: Salary Teacher $.78,397 per year (annum) Berarti sebulan setidaknya 6 ribu dollars atau setara dengan sekitar 60 juta rupiah per bulan.Harga mobil bekas layak pakai sekitar 4 ribu dollars.

Semoga nasib para guru di Indonesia mendapatkan perhatian yang lebih banyak dari Pemerintah Indonesia.

Teman kami James di Wollongong bekerja dibidang I.T.penghasilannya sekitar 15 ribu dollars Perbulan.

Seandainya, ada orang Indonesia yang sudah jadi guru di Burns' Beach primary school ini, apakah mau pulang kampung memenuhi himbauan Pemerintah Indonesia?

Renungan kecil di malam musim gugur 

Tjiptadinata Effendi 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun