Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Di Australia, Era Kantong Plastik Akan Berakhir Mulai Juli 2018

20 Juni 2018   21:06 Diperbarui: 22 Juni 2018   04:23 2810
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Shutterstock.com

Hari ini, dua Supermarket raksasa, yakni Woolworth dan Coles sudah menghentikan memberikan kantong plastik sekali pakai kepada setiap orang yang berbelanja disana. Sebagai gantinya, ditawarkan untuk membeli tas yang bisa digunakan dalam waktu panjang yang harganya 5 Dolar. 

Pilihan lain adalah kantong plastik yang lebih murah tapi dapat digunakan untuk beberapa kali. Agaknya mereka mengikuti apa yang sudah diterapkan di negara bagian lainnya.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Seperti di negara bagian Tasmania, Australia Selatan dan negara bagian khusus Australia Capital Territory dan Queensland yang secara resmi melarang penggunaan kantong plastik sekali pakai guna secara proaktif ikut menyelamatkan lingkungan dari sampah abadi, yakni berupa plastik sekali pakai.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Sebenarnya sejak tahun lalu, salah satu supermarket jumbo yang merajai Australia, yakni ALDY, sudah menerapkan layanan non plastic bag bagi parfa pelanggannya. Setiap orang yang berbelanja disediakan kardus aneka ukuran yang boleh dipilih sesuai kebutuhan untuk membawa barang belanjaannya dan hal ini diberikan secara gratis.

Begitu juga bila berbelanja ke Banning supermarket serba ada untuk kebutuhan taman, interior, dan kelengkapan berkebun serta perangkat elektronik, sudah menerapkan hal yang sama. Jadi kalau kita berbelanja disana, silakan bawa tas masing-masing. Namun kalau tidak bawa,maka pihak supermarket menyediakan kardus berbagai ukuran sebagai ganti kantong plastik sekali pakai.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Pasar Tradisional Morley 

Ketika kami berbelanja ke pasar tradisional Morley yang lokasinya sekitar 40 menit berkendaraan dari kediaman kami juga sudah dimulai dengan menawarkan kardus bekas sebagai pengganti kantong plastik sekali pakai.

Dengan ikut sertanya 2 Supermarket jumbo Coles dan Woolworth untuk menghentikan penggunaan kantong plastik sekali pakai, maka dipastikan awal Juli 2018 mendatang, era kantong plastik di seluruh Australia sudah akan berakhir

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Seperti diberitakan juga oleh 9News, yang terbit pada hari ini, bahwa dengan demikian maka penyediaan kantong plastik untuk Woolworth saja setiao tahunnya membutuhkan 3,2 juta lembar kantong plastik sekali pakai, maka sejak awal bulan depan semuanya akan dihentikan secara total

Dikutip dari 9News :"

  • Woolworths and Coles joined a push to rid Australia of disposable plastic bags and set a deadline of June 30 for their stores to stop offering them to shoppers. Woolworths moved its deadline forward to today.
  • Woolies has provided more than 3.2 billion plastic bags a year to shoppers, but shoppers will now have to bring their own re-usable bags or buy them instore.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun