Mohon tunggu...
Titin Mariyah
Titin Mariyah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa Agribisnis, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mahasiswa Undip Berikan Pelatihan Pembuatan Pestisida Nabati dan Ramuan Tradisional Kepada Masyarakat

9 Agustus 2020   01:54 Diperbarui: 9 Agustus 2020   02:05 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Bersama peserta pelatihan seusai pembuatan pestisida nabati bawang putih)

Kegiatan pembagian ramuan tradisional "empon-empon" dilakukan di RT 01/RW 03 dan RT 02/RW 03 Desa Cigadung Kecamatan Banjarharjo Kabupaten Brebes. Hal tersebut sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga imunitas tubuh ditengah situasi pandemi Covid-19. Selain itu, pembagian ramuan tradisional empon-empon sekaligus juga sebagai edukasi kepada masyarakat mengenai khasiat yang terkandung didalamnya sehingga masyarakat mampu membuat ramuan tradisional secara mandiri dengan bahan yang mudah didapatkan.

(Bersama masyarakat saat pemberian ramuan tradisional
(Bersama masyarakat saat pemberian ramuan tradisional "empon-empon")

Titin Mariyah selaku mahasiswa Undip mengatakan bahwa rendahnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan menjadi awal dari kegiatan pembagian ramuan tradisional ini dilakukan. "Saya lihat banyak masyarakat yang kurang menaruh perhatian terhadap ramuan tradisional, meskipun ada sebagian masyarakat yang menanam bahan tersebut di pekarangan rumah," ujar Titin. Selain menyehatkan, ramuan tradisional juga murah dan mudah dalam pembuatannya. Ramuan tradisional "empon-empon" diharapkan mampu menjadi kebiasaan baru masyarakat dalam menjaga kesehatan, apalagi di saat pandemi Covid-19 seperti sekarang. [tm]

Penyusun         : Titin Mariyah (Agribisnis -- FPP)

DPL                 : Ir. Bambang Sulistiyanto, M.Agr.Sc., Ph.D., I.P.U.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun