Mohon tunggu...
Tifani Islamiati
Tifani Islamiati Mohon Tunggu... Human Resources - Mahasiswi Manajemen SDM di Universitas Negeri Semarang

Don't Stop Until You're Proud

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Ancaman dan Peluang Teknologi Informasi bagi Mahasiswa

19 November 2019   11:36 Diperbarui: 19 November 2019   13:39 809
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Di Era Revolusi Industri 4.0 ini rasanya manusia sudah tidak ada lagi yang tidak mengenal teknologi. Teknologi bisa dijumpai dari manusia bangun tidur hingga tidur lagi. Artinya, teknologi bisa ditemui kapan dan dimana saja manusia berada, salah satunya yaitu teknologi informasi. Teknologi informasi merupakan teknologi yang dapat membantu manusia terutama mahasiswa dalam membuat dan menyebarkan informasi melalui salah satunya melalui smartphone. Menurut Haag dan Keen (1996), Teknologi Informasi adalah seperangkat alat yang membantu Anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Di balik manfaatnya, teknologi informasi juga memiliki peluang serta ancaman yang dibawanya.

Peluang dari teknologi informasi yaitu: 1) Dapat mempermudah komunikasi jarak jauh, jarak yang jauh sudah bukan menjadi hambatan lagi untuk berkomunikasi karena dengan menggunakan teknologi, orang di belahan bumi manapun dapat berkomunikasi satu dengan yang lain. 2) Informasi dengan mudah dan cepat dapat diraih dan menjadi pendukung dalam kegiatan belajar. 3) Memberikan kemudahan dalam menyampaikan aspirasi mengenai kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh pihak instansi atau universitas. 4) Inovasi dalam pembelajaran semakin berkembang karena dapat menggunakan e-learning sehingga memudahkan proses pendidikan. 5) Proses administrasi dapat dilakukan secara mudah dan cepat karena mengandalkan sistem informasi.

Sayangnya, peluang yang muncul dari adanya teknologi informasi ini juga memunculkan ancaman yang tidak bisa kita hindari. Ancaman dari teknologi informasi tersebut yaitu: 1) Informasi yang mudah didapat, rawan timbulnya berita yang tidak benar dan palsu atau yang kita sebut dengan HOAX. 2) Rawan terjadinya plagiarism karena akses yang mudah melalui internet. 3) Munculnya cyber crime yang dapat memanipulasi data atau menyadap data kita. 4) Bentuk komunikasi yang berubah dari berbicara tatap muka menjadi tatap layar. 5) Rawannya pembobolan sistem instansi yang dapat mengambil data dan dapat disalahgunakan.

Oleh karena itu, sebagai mahasiswa yang memiliki pendidikan yang lebih tinggi sudah sepatutnya kita memanfaatkan dengan baik teknologi informasi. Sehingga manfaatnya dapat kita rasakan dan tidak menimbulkan kerugian bagi orang lain.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun