Mohon tunggu...
The Bhavana91
The Bhavana91 Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Kelompok KKM 91 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang 2022-2023

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Ajang Tukar Kado Dasa Wisma RW 01 Desa Bedali Kecamatan Lawang Kabupaten Malang Untuk Memperingati Hari Ibu 2022

29 Desember 2022   19:18 Diperbarui: 29 Desember 2022   19:31 423
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ibu di Indonesia diperingati setiap tanggal 22 desember setiap tahunnya. Untuk peringatan tahun ini DASA WISMA RW 01 Desa Bedali Kec. Lawang mengadakan pertemuan untuk memperingati hari ibu dan doa bersama di kediaman Ibu Anies Baswedan. Ibu-Ibu Dasa Wisma sangat antusias mengikuti acara tersebut sembari membawa kado masing masing. Acara tersebut berlangsung selama 3 jam, diawali dengan pembukaan, sambutan, arisan, tukar kado memperingati hari ibu dan doa bersama sekaligus ditutup dengan ramah tamah. 

"Hari ibu perlu kita peringati untuk memberikan reward dan kebanggaan tersendiri kepada kita karena terus berusaha menjadi sosok ibu yang baik". demikian yang dikatakan ibu Ana selaku ketua DASA WISMA. 

Dokpri
Dokpri

Hari ibu dikatakan sebagai hari kebangkitan bagi perempuan Indonesia dan menjadi momentum untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan kaum perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari kebangkitan anak bangsa. 

"Diharapkan dengan adanya kegiatan tukar kado untuk memperingati hari ibu, seluruh ibu di Desa Bedali semakin semangat dan kuat yang tetap berusaha menjadi ibu yang baik dan kegiatan ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya" ucap ibu Ketua RT 02 

Dokpri
Dokpri

Ajang tukar kado untuk peringatan hari ibu dapat memberikan kebahagiaan. Tukar kado juga memberikan esensi yang sama dengan saling memberi dan membantu. dibuktikan pada acara peringatan Hari Ibu di RW 01 Desa Bedali ibu ibu saling memberikan kado yang berupa perabotan dapur alat kebersihan dan coklat. 

Selain memberikan rasa bahagia, ajang tukar kado dalam peringatan hari ibu di RW 01 Kecamatan Bedali ini juga memiliki manfaat untuk ibu ibu Dasa Wisma, antara lain mengurangi resiko depresi, memunculkan harapan hidup yang lebih tinggi, meningkatkan kesehatan fisik, dan meningkatkan rasa sosialitas dan tali silaturahmi antar warga.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun