Mohon tunggu...
Tanti Febriani
Tanti Febriani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 21107030003

Gotta play safe no face no case

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Bukit Pengilon, Wisata Hidden Gem di Sudut Kabupaten Gunung Kidul

21 Mei 2022   03:04 Diperbarui: 21 Mei 2022   03:10 1783
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bukit Pengilon, Wisata Hidden Gem  di sudut Kabupaten Gunung Kidul

 

Selain sebagai kota pelajar Yogyakarta juga bisa dikatakan sebagai kota dengan seribu wisatanya. Kabupaten Gunung Kidul menjadi salah satu kabupaten sorotan wisata bagi penduduk jogja dan luar daerah. Berada di sebelah selatan Kota Yogyakarta jadi tak heran jika wisata yang disuguhkan Gunung kidul banyak yang masih alami dan mempesona. Wisata gunung kidul ini wajib dikunjungi saat singgah di Yogyakarta maupun sekitarnya. Sebab terdapat sebuah panorama eksotis tersembunyi yang jangan sampai terlewatkan, terutama bagi kalian pecinta alam. Objek wisata Gunung kidul terdiri dari sungai, pantai, goa, bukit dan masih banyak lagi.

Bukit Pengilon merupakan salah satu objek wisata alam Gunung kidul yang memiliki keindahan yang luar biasa mempesona. Untuk menjangkau lokasi wisata alam ini, kita tidak perlu khawatir. Terdapat banyak fasilitas wisata yang dapat mendukung perjalanan kita menuju lokasi bukit Pengilon. Terdapat beberapa penginapan yang dekat dengan lokasi wisata, transportasi dan lain sebagainya.

Bukit pengilon juga sering dianggap sebagai pegunungan hijau yang hampir sama seperti pegunungan hijau di luar negeri karena keeksotisannya. Selain pemandangan yang memanjakan mata, wisatawan yang datang ke lokasi bisa melakukan aktivitas di wisata alam satu ini.

Apa aja sih yang ada di objek wisata Bukit Pengilon ini?

Apa saja yang disuguhkan alam di dalamnya?

Simak informasi selengkapnya sebelum anda melakukan tour ke wisata alam hidden gem yang dimiliki Gunung Kidul ini.

Pesona bukit seperti Bukit Teletubbis

dokpri.febri
dokpri.febri

Bukit Pengilon memiliki area yang berbatasan langsung dengan laut, mulai dari barat hingga timurnya. Areal ini memberikan pemandangan yang amat sangat menakjubkan karena jarang  kita bisa meliahat pemandangan pantai dan laut dari ketinggian bukit. Kawasan bukit pengilon menjadi sangat unik dan berbeda dengan suasana kebanyakan bukit lainnya. Bukit ini terletak di kaki Gunung Purba Batur yang sekitar jutaan tahun lalu merupakan Gunung Api Aktif. Namun saat ini area tersebut justru menjadi objek wisata menarik untuk melihat pantai-pantai yang ada disekitarnya.

Disepanjang perbukitan Pengilon, para wisatawan dimanjakan dengan pemandangan Pantai Wediombo dan Pantai Watu Lumbung di arah Timur dan Pantai Banyu Nibo juga Pantai Siung di arah Barat. Pantai -pantai yang menghimpit bukit ini memangg terkenal dengan banyaknya bebatuan besar yang hampir menyerupai bukit dan menarik untuk dipandang. Jika dilihat dari atas, pemandangan bebatuan besar ini menjadi lebih mempesona.

Dengan pemandangan dan area perbukitan yang nyaman Bukit Pengilon sering dijadikan area camping oleh kebanyakan pengunjung. Semua keindahan itu akan mengistirahatkan semua lelah anda selama mendaki. Bagi pengunjung yang tidak merencanakan camping atau hanya untuk menikmati pemandangan di sekitar tanpa berkemah, penduduk sekitar juga mempersiapkan tempat duduk yang bisa dijadikan tempat duuk sebagai spot bersantai.

dokpri.febri
dokpri.febri

Bukan hanya di waktu siang saja kita bisa menikmati eloknya pemandangan Bukit Pengilon, bagi anda yang melakukan camping di puncak Pengilon, pemandangan yang disuguhkan di malam hari juga tak kalah menariknya. Terlebih saat cahaya bulan dan bintang ikut menerangi malam camping anda. Angin yang berhembus semilir dari arah laut di malam hari menambah suasana camping lebih menyenangkan dengan ditemani api unggun juga jagung bakar. Jika anda penikmat senja, tak salah jika memilih Bukit Pengilon sebagai tempat singgah anda untuk menikmati sunset maupun sunrise.

Sebelum menikmati pesona dan keindahan Bukit Pengilon kita juga harus mengetahui bagaimana rute dan lokasi yang akan kita lewati. Bukit Pengilon ini berada di Tepus, Purwodadi, Gunung Kidul, Balomg, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul. Lokasi bukitnya berada di satu rute dengan Pantai Watu Lumbung dan juga Pantai Wedi Ombo. Rute Bukit Pengilon juga dapat diakses melalui Pantai Siung karena keduanya memang saling berdekatan.

Bagaimana rute, harga tiket, dan lokasi bukit pengilon?

Untuk menuju ke lokasi, para wisatawan harus sedikit memaklumi karena lokasinya yang memang jauh dari perkotaan. Namun rute menuju bukit sudah cukup baik, bahkan sekarang kendaraan roda dua pun sudah bisa menjangkau sampai puncak bukit. Dari kota Yogyakarta, wisatawan harus berkendara hingga kurang lebih 75 km untuk sampai pada lokasi.

Jalur bukit ini utamanya dari jalan Wonosari hingga berada di kota Wonosari, ibukota Kabupaten Gunung Kidul. Setelah dari Wonosari mengarah ke selatan melewati jalan Baron atau jalan menuju pantai Baron. Dari situ anda akan menemui pertigaan Mulo Wonosari dan beelok ke Timur. Kemudian akan berada di wilayah Tepus dan terus berlanjut ingga bertemu dengan Jalan Watu Lumbung. Sesampainya di area Pantai Watu Lumbung terdapat tempat pembelian tiket masuk. 

Dari sini wisatawan membayar tiket dengan hanya mengeluarkan biaya sebesar Rp 5.000 umtuk retribusi masuk ke area rekreasi. Selanjutnya untuk ongkos tarif parkir anda diwajibkan membayar Rp 5.000 untuk kendaraan roda 4 dan Rp 2.000 untuk kendaraan roda 2. Bagi wisatawan yang akan melakukan camping hanya perlu merogoh kantong sebesar Rp 20.000.

Adakah fasilitas yang menjanjikan di wisata Gunung Kidul ini?

Lokasi Bukit Pengilon memang masih jauh dan terasing, sehingga fasilitas yang dimiliki juga belum terbilang komplit. Tidak seperti tempat rekreasi di wilayah Yogyakarta lainnya yang umumnya terdapat fasilitas dengan bermacam sarana. Fasilitas seperti listrik, tempat parkir, toilet dan musholla juga belum tersedia. Akan tetapi untuk warung dan kamar mandi sudah tersedia meski sangat minim dan belum memadai. Maka sebelum anda melakukan camping ke Bukit Pengilon sebaiknya persiapkan lebih dulu dengan matang dan membawa segala perlengkapan sebelum berada di bukit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun