Mohon tunggu...
Tami Nur Herawati
Tami Nur Herawati Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Statistika Universitas Padjadjaran

Mahasiswa Statistika Universitas Padjadjaran

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

5 Drama Korea yang Bisa Jadi Pilihan Kamu saat #DiRumahAja

17 Juli 2021   21:58 Diperbarui: 17 Juli 2021   22:13 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
pinterest.com/cute-sticker

1. Doom At Your Service

Drama fiksi besutan tvn ini diperankan oleh artis cantik yang awet muda Park Bo Young dan aktor Seo In Guk. Mengangkat cerita tentang kisah cinta tak biasa antara manusia dan juga dewa kehancuran yang saling jatuh cinta. Jalan cerita yang ringan dan konflik yang sederhana namun tetap dikemas dengan semenarik mungkin membuat drama ini cocok untuk ditonton bagi kalian yang tidak ingin dibuat pusing oleh plotwist dan jalan cerita yang terlalu berbelit. Latar belakang kehidupan Park Bo Young yang berperan sebagai Tak Dong-Kyung juga sangat relateable bagi kehidupan para wanita mandiri yang tangguh yang tetap berjuang untuk mempertahankan hidupnya demi orang orang yang ia sayangi.

2.  My Roomate is a Gumiho

pinterest.com/cute-sticker
pinterest.com/cute-sticker
Bagi kalian yang mengikuti jejak Hyeri sejak drama Reply 1988, pasti sudah tidak lagi meragukan kemampuan aktingnya yang mumpuni. Drama terbarunya bersama aktor Jang Ki-Yong ini menceritakan tentang seorang mahasiswi yang tak sengaja menelan manik manik gumiho tampan. Sehingga keduanya harus tinggal bersama untuk menemukan solusi masalah mereka. Drama bergenre romance, fantasy sekaligus comedy ini tentu akan membuat kamu menikmati alur dan cerita yang romantis namun tetap dibalut dengan beberapa adegan dan dialog yang kocak dari para tokoh.

3.  Vincenzo 

pinterest.com/cute-sticker
pinterest.com/cute-sticker
Setelah sekian lama beristirahat dari dunia drakor, akhirnya Song Jong Ki kembali memamerkan kemampuan aktingnya dengan drama terbarunya, Vincenzo. Beradu akting dengan Jeon Yeo-Bin, drama ini berhasil melepas rasa rindu para penggemar Song Jong Ki dan menghasilkan banyak ulasan positif karena chemistry mereka berdua yang sangat kuat. Drama dengan genre crime ini bercerita tentang seorang mafia yang menyamar menjadi seorang pengacara untuk mendapatkan batangan emas di bawah sebuah gedung. Tak hanya menampilkan adegan laga, drama ini juga menyajikan tingkah lucu para penghuni gedung yang penuh dengan rasa kekeluargaan. Meskipun minim adegan romantis, namun interaksi kerja sama antara Song Jong Ki dan Jeon Yeo-Bin masih tetap berhasil merebut hati para penonton.

4. Mouse

pinterest.com/cute-sticker
pinterest.com/cute-sticker
Bagi kalian yang merindukan acting aktor tampan Lee Seung-Gi, Mouse adalah drama yang harus kalian tonton. Menceritakan tentang kehidupan Jung Ba Reum (Lee Seung-Gi) sebagai polisi yang banyak mengungkap kasus-kasus kejahatan, terutama kasus pembunuhan psikopat. Alur cerita yang selalu membuat penasaran dan konflik pembunuhan yang rumit berhasil membuat penonton merasakan seolah olah ikut berperan menyelesaikan kasus tersebut. Plotwist yang sangat diluar dugaan membuat drama ini berhasil menjadi topik perbincangan karena banyak penonton yang tak menduga akhir dari jalan cerita drama ini. Meskipun begitu drama ini banyak menampilkan teka teki dan misteri yang membuat kita seolah olah menjadi seorang detektif sungguhan.

5. My Mister 

pinterest.com/cute-sticker
pinterest.com/cute-sticker
Senang dengan drama bergenre slice of life ? Drama My Mister/My Ahjussi ini seharusnya wajib kamu tonton. menceritakan kisah hidup Ahjusi Park Dong Hoon yang sosoknya pendiam dan terlihat tidak ceria sepanjang waktu kemudian bertemu dengan wanita yang bersikap begitu dingin, Lee Ji An (diperankan oleh IU). Dua orang dengan beban hidup yang berbeda itu kemudian saling menyelamatkan dan menyembuhkan. Drama ini mengingatkan kita, bahwa tiap orang memiliki penderitaannya masing masing, ada yang gagal berkarier, persoalan asmara, berjuang melewati masa sulit, menghadapi kesepian. Kita tidak pernah menderita sendirian.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun