Mohon tunggu...
Syarif Yunus
Syarif Yunus Mohon Tunggu... Konsultan - Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Dosen Universitas Indraprasta PGRI (Unindra) - Direktur Eksekutif Asosiasi DPLK - Edukator Dana Pensiun - Pendiri TBM Lentera Pustaka Bogor - Kandidat Dr. Manajemen Pendidikan Pascasarjana Unpak - Ketua IKA BINDO FBS Univ. Negeri Jakarta (2009 s.d sekarang)), Pengurus IKA UNJ (2017-sekarang). Penulis dan Editor dari 47 buku dan buku JURNALISTIK TERAPAN, Kompetensi Menulis Kreatif, Antologi Cerpen Surti Bukan Perempuan Metropolis. Penasihat Forum TBM Kab. Bogor, Education Specialist GEMA DIDAKTIKA. Salam DAHSYAT nan ciamikk !!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

TBM Lentera Pustaka Ajarkan Komputer Sehat dan Literasi Digital

18 Oktober 2020   11:56 Diperbarui: 18 Oktober 2020   11:59 121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: TBM Lentera Pustaka

Zaman semakin maju semakin canggih. Tapi masih banyak anak-anak di kampung yang belum memiliki akses belajar komputer. Selain tidak adanya fasilitas komputer yang tersedia, tempat untuk belajar kompiter pun jadi masalah. Lalu, bagaimana bisa berharap ke depan literasi digital bisa memadai?

Atas dasar itulah, TBM Lentera Pustaka sebagai taman bacaan yang ada di Kaki Gunung Salak Bogor mengajarkan "Praktik Komputer" kepada 60 anak yang selama ini sudah rajin membaca di taman bacaan.  Mulai dari pengenalan peralatan computer seperti monitor, CPU dan keyboard.

Lalu dilanjutkan membuka file word -- menulis nama dan anggota keluarga, cita-cita hingga sekolah -- diakhiri menyimpan file. Praktik computer dilakukan secara bergiliran masing-masing 10 menit karena fasilitas computer hanya tersedia 5 komputer di TBM Lentera Pustaka.

Di tengah era digital seperti sekarang, tidak bisa dipungkiri, teknoloi computer memnag harus dikuasai. Karena computer menjadi bukti kemajuan teknologi, disamping sangat bermanfaat untuk mendukung berbagai aktivitas belajar dan sekolah bagi anak-anak khsusnya yang ada di pelosok seperti Kaki Gunung Salak.

Dibimbing Kak Misbach (Rumah Milenial) dan para relawan TBM lentara Pustaka, setiap anak harus mengalami proses dan mengoperasikan komputer. Hal ini dilakukan sebagai bagian untuk memperkuat literasi digital anak-anak taman bacaan.
 
"TBM Lentera Pustaka berkomitmen untuk menjadikan anak-anak taman bacaan "melek komputer". Dengan praktik komputer, anak-anak diharapkan jadi lebih rajin ke taman bacaan. Terima kasih untuk Bank Sinarmas yang telah mendonasikan komputer ke TBM Lentera Pustaka" ujar Syarifudin Yunus, Pendiri dan Kepala Program TBM lentera Pustaka di Bogor hari ini.

Beberapa manfaat belajar komputer di TBM Lentera Pustaka antara lain:

1.Memudahkan untuk mengerjakan tugas dan urusan sekolah/pelajaran
2.Mengenalkan cara internet sehat agar tidak berdampak buruk bagi anak-anak
3.Membangun kebiasaan menulis di computer sehingga dapat dimanfaaatkan untuk saluran kreativitas dan inovasi belajar.
4.Memudahkan komunikasi secara tertulis melalui perangkat computer
5.Membangun semangat baca dan perilaku belajar anak melalui dukungan teknologi komputer.

Intinya, TBM Lentera Pustaka ingin mengajarkan anak-anak pembaca akan pentingnya ilmu. Namun ilmu tanpa praktik, hanya sia-sia belaka #TBMLenteraPustaka #TamanBacaan #GerakanLiterasi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun