Mohon tunggu...
Syaiful Rahman
Syaiful Rahman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar

Saya suka membaca dan menulis. Namun, lebih suka rebahan sambil gabut dengan handphone.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Menulis Itu Bicara

2 Januari 2015   18:25 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:58 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Tentu saja ini sangat cocok dijadikan pegangang bagi para penulis pemula yang ingin menulis dengan produktif. Ketika rasa lelah mencari inspirasi untuk ditulis maka dapat menggunakan jurus sakti ini sebagai solusi. Sehingga kegiatan menulis dengan konsisten tetap mengalir dengan lancar. Tidak akan ada hambatan yang berarti untuk menghasilkan suatu tulisan.

Namun, seperti yang sudah saya katakan di atas bahwa pernyataan di atas juga perlu diberi catatan. Satu catatan yang mungkin untuk melengkapi pernyataan Dr. Suyatno, M.Pd. di atas adalah, pernyataan di atas sangat membantu bagi penulis yang ingin menulis bebas. Artinya menulis bukan yang sesuai dengan struktur yang rumit atau pesanan yang cenderung memiliki banyak aturan.

Beda halnya dengan sebuah tulisan yang dipesan atau diharuskan sesuai dengan struktur. Tulisan yang dipesan biasanya membutuhkan hal-hal yang mengikat. Misalnya ketika seorang penulis ingin menulis untuk sebuah koran. Tentu akan ada beberapa aturan umum, seperti aktual, orisinil, bermanfaat, dan jumlah kata. Hal ini tentu akan sangat berbeda dengan menulis yang hanya menyalin hasil perbincangan.

Tapi, bukan berarti tulisan yang diatur itu lebih baik daripada tulisan yang bebas sebagaimana jurus di atas. Sebab sebagaimana yang sudah saya bahas dalam tulisan sebelumnya, bahwa bagus tidaknya sebuah tulisan sebenarnya akan berada di akhir, setelah diedit.

Kalau tulisan hasil perbincangan diedit dengan baik maka tidak menutup kemungkinan hasilnya juga sangat memukau. Begitupun sebaliknya. Jurus yang diberikan Dr. Suyatno, M.Pd. di atas merupakan pedoman sebagai solusi bagi penulis yang sudah mencapai kebingungan sebab tidak menemukan inspirasi untuk ditulis. Dan ini sangat efektif agar seorang penulis dapat menghasilkan tulisan yang banyak dan bagus.

Intinya, menulis sebenarnya bukan hal yang rumit. Kerumitan hanyalah alasan atas kemalasan untuk menulis. Sebab menulis sebenarnya sama dengan berbicara. Helvy Tiana Rosa (pendiri Forum Lingkar Pena) mengatakan, “Menulis itu sebenarnya sama dengan berbicara, hanya saja itu kau catat.”

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun