Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Kenali Gejala dan Pencegahan Kanker Sejak Dini

26 Agustus 2019   10:22 Diperbarui: 26 Agustus 2019   10:30 140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kanker (sumber: www.rsud.bulelengkab.go.id)

Masih jelas dalam ingatan saya, 25 tahun silam, ketika saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun pada seorang sahabat saya dan menunggu dengan sabar kedatangannya di rumahnya yang asri di bilangan Tangerang Selatan (dulu masih termasuk Jakarta Selatan). 

Saat turun dari mobilnya, kulihat matanya sembab seperti habis menangis dan dia terus berlari masuk ke dalam kamar, tanpa menghiraukan kehadiranku.

Saya hanya dapat menghampiri suaminya dan menanyakan ada apa, kenapa menangis di hari ulang tahun yang seharusnya dirayakan dengan suka cita. 

Suaminya dengan lirih dan mata berkaca-kaca menjelaskan, "Isteriku di vonis kena Ca stadium 4". Sejak itu kehidupan keluarga sahabat saya berubah 360 derajat, dari yang berjarak dengan rumah sakit, beralih hampir selalu berkutat dengan rumah sakit, dari periksa, uji laboratorium, kemoterapi, kontrol dan segala macam obat-obatan.

Setelah berjuang keras melawan kanker servix selama 5 tahun, akhirnya sahabat saya harus kembali kehadirat penciptaNya di usia relatif muda, 40 tahun-an, dengan meninggalkan suami dan dua anaknya yang masih kecil.

Kenali Gejala  

Dr. Arman Mukhtar Sp.B (K) Onk pada hari Sabtu 24 Agustus 2019 menjadi pembicara seminar kesehatan di Rumah Sakit Premier Bintaro, Tangerang Selatan. Berikut ini penyampaian materi seminar, yang sempat dicatat dan berhasil dituliskan, agar berguna bagi para pembaca sekalian.

dr. Arman Mukhtar (sumber: www.rs-premierbintaro.com)
dr. Arman Mukhtar (sumber: www.rs-premierbintaro.com)

Guna melakukan pencegahan dini terhadap serangan penyakit kanker, Anda harus mengenali gejalanya. Kanker atau Tumor ganas adalah penyakit yang berbentuk benjolan yang abnormal di dalam tubuh. 

Juga dikenal istilah Neoplasma yakni penyakit pertumbuhan sel yang sifat dan kinetiknya berbeda dari sel normal asalnya, pertumbuhannya liar dan sulit dikendalikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun