Mohon tunggu...
Suprihadi SPd
Suprihadi SPd Mohon Tunggu... Penulis - Selalu ingin belajar banyak hal untuk dapat dijadikan tulisan yang bermanfaat.

Pendidikan SD hingga SMA di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Kuliah D3 IKIP Negeri Yogyakarta (sekarang UNY) dilanjutkan ke Universitas Terbuka (S1). Bekerja sebagai guru SMA (1987-2004), Kepsek (2004-2017), Pengawas Sekolah jenjang SMP (2017- 2024), dan pensiun PNS sejak 1 Februari 2024.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Berkunjung ke Sekolah Penggerak, 27 Oktober 2022

27 Oktober 2022   20:04 Diperbarui: 27 Oktober 2022   20:09 855
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dua kota, yaitu Samarinda (dua angkatan) dan Bontang (satu Angkatan). Tiga kabupaten, yaitu: Penajam Paser Utara (dua angkatan), Berau (satu angkatan), dan Mahulu atau Mahakam Hulu (satu angkatan). Untuk kegiatan lokakarya PSP Angkatan kedua dilaksanakan dalam waktu hampir bersamaan. Ada yang melaksanakan pada hari Jumat, 28 Oktober 2022 (Kota Samarinda, di Hotel Aston). Ada pula yang melaksanakan pada hari  Sabtu, 29 Oktober 2022.

Kota Bontang melaksanakan lokakarya pada hari Sabtu (29/10/22) di Hotel Bintang Sintuk. Kabupaten Berau melaksanakan lokakarya pada hari Sabtu (29/10/22) di Hotel Palmy Exclusive dan Kabupaten Mahakam Hulu melaksanakan pada hari yang sama di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mahakam Hulu.

Fasilitator jenjang SD dari PPU ada yang harus keluar daerah, yaitu Bu Sutarmi (ke Samarinda) dan Pak Panggih (ke Kabupaten Berau). Sementara itu, fasilitator dari Kabupaten Berau, Bu Putriyanti (jenjang SMP) harus melakukan pendampingan di PPU.

Dari SMP 22 PPU saya juga memperoleh informasi bahwa pada awal bulan November 2022 diadakan PMO (Pokja Manajemen Operasional) level sekolah untuk SP Angkatan 1 dan Angkatan 2 yang dilakukan secara daring dengan rentang waktu antara tanggal 1-7 November 2022.

Pembagian jadwal sudah dicantumkan dalam surat edaran yang ditujukan kepada kantor dinas Pendidikan masing-masing kabupate/kota.

Kegiatan sekolah penggerak memang seperti itu, susul-menyusul. Ada kegiatan luring (lokakarya) dan ada kegiatan daring (PMO).   


Setelah beberapa saat saya berbincang dengan Bu Dwi Astutik, saya segera berpamitan karena saya akan melanjutkan perjalanan untuk mengunjungi sekolah binaan yang kebetulan sudah melaksanakan program sekolah penggerak sejak tahun 2021 (PSP Angkatan Pertama). Lokasi SMP 1 PPU yang dipimpin oleh Pak Budi Lestarianto tidak begitu jauh dari SMP 22 PPU. Dengan demikian dalam waktu beberapa menit saya sudah berada di lokasi SMP 1 PPU.

"Wah, kebetulan, saya mau minta tanda tangan rekomendasi pencairan dana BOSDA!" begitu ucap bendahara sekolah SMP 1 PPU.

Segera saya dipersilakan duduk di ruang yang agak sempit, yaitu ruang staf tata usaha bagian komputer. Pak Budi Lestarianto juga berada di ruang tersebut.

Penajam Paser Utara, 27 Oktober 2022

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun