Mohon tunggu...
Suprihadi SPd
Suprihadi SPd Mohon Tunggu... Penulis - Selalu ingin belajar banyak hal untuk dapat dijadikan tulisan yang bermanfaat.

Pendidikan SD hingga SMA di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Kuliah D3 IKIP Negeri Yogyakarta (sekarang UNY) dilanjutkan ke Universitas Terbuka (S1). Bekerja sebagai guru SMA (1987-2004), Kepsek (2004-2017), Pengawas Sekolah jenjang SMP (2017- 2024), dan pensiun PNS sejak 1 Februari 2024.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Kumbang Isap Kembang Bisa Kembung?

9 Oktober 2022   07:37 Diperbarui: 9 Oktober 2022   07:42 712
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Makna (2) "kembung" adalah nama jenis ikan laut, panjang mencapai 35 cm, umur mencapai 4 tahun, hidup di perairan tropis dengan kedalaman 20-90 m, tersebar di perairan Indo-Pasifik Barat (Laut Merah dan Afrika Timur sampai Indonesia).

Ikan kembung betina (Decapterus punctatus) dan ikan kembung jantan (Rastrelliger kanagurta). Apakah Anda sudah pernah menikmati hidangan olahan ikan kembung? Anda yang tinggal di daerah dekat pantai atau pesisir mungkin tidak begitu asing dengan ikan kembung ini.  Untuk Anda yang tinggal di daerah yang agak jauh dengan pesisir, ikan kembung mungkin jarang dijadikan lauk untuk makan di rumah. 

Baca juga: Hari Kedua di BPMP Kalimantan Timur, 7 Oktober 2022 

Contoh penggunaan kata "kumbang", "kembang", dan turunannya dalam bentuk paragraf:

Para pengembang perumahan berusaha menyiapkan rumah-rumah yang ramah lingkungan dengan melengkapi halaman rumah yang ditawarkannya dengan tanaman kembang yang menawan. Dengan disiapkannya tanaman kembang, kumbang akan datang untuk mengisap madu dari kembang-kembang yang bermekaran.

Baca juga: Perjalanan Malam dari Samarinda

Perusahaan ayah berkembang dengan pesat karena promosi yang dilakukan sangar gencar. Produksi yang dihasilkan dengan kualitas yang mampu bersaing dengan produk sejenis tetapi dengan harga lebih murah. Untung sedikit tidak masalah asalkan omzet penjualan selalu meningkat setiap bulan.

Untuk mengembangkan usaha, ayah merekrut karyawan yang masih muda dan memiliki semangat kerja yang tinggi. Ahli bidang informasi dan teknologi (IT) juga direkrut untuk membantu meningkatkan promosi yang kekinian dan tidak banyak mengeluarkan biaya.

Penajam Paser Utara, 9 Oktober 2022

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun